Sabtu, 21 September 2024

12 Anggota Polisi Terluka, Tiga Pendemo Diamankan

Kapolres: Yang Kami Amankan Saya Jamin Keselamatannya, Silakan Bubar

Berita Terkait

spot_img
Demo Rempang e1694419727887
Massa yang demo di depan kantor BP Batam, Senin (11/9). F.Yulitavia

batampos – Ricuh demo Penolakan relokasi warga kampung tua Rempang di depan kantor BP Batam membuat 12 kepolisian terluka terkena lemparan. Sementara tiga warga yang demo diamankan kepolisian untuk dimintai keterangan.

“Yang kami amankan saya jamin keselamatannya, begitupun yang delapan orang sebelumnya,” ujar Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, Senin (11/9/2023) di Batam Centre.



Baca Juga: Demo Warga di Depan Kantor BP Batam Ricuh

Karena ia menjamin keselamatan warga Rempang yang diamankan, Kapolres kemudian meminta massa yang bertahan di samping Dataran Engku Putri untuk membubarkan diri.

“Silakan bubar, kamu jamin keselamatan yang kami amankan,” ujarnya Kapolres.

Informasi yang diperoleh Batam Pos di lapangan, tiga warga Rempang diamankan saat istirahat makan. Mereka diamankan anggota kepolisian yang berpakaian biasa.

Baca Juga: Pendemo Minta Bebaskan 8 Warga yang Ditahan

Sementara itu, massa bertahan karena meminta delapan orang warga Rempang yang diamankan sebelumnya agar dilepas, begitupun dengan tiga orang yang baru diamankan.

Pantauan Batam Pos, selain 12 anggota kepolisian terluka dan sudah mendapat penanganan medis, juga ada warga yg terluka. Salah satunya duduk di samping restauran Saung Sunda Sawargidi perempatan Masjid Agung dengan kepala dibalut perban. (*)

 

Reporter: Juanda

 

spot_img

Update