Minggu, 17 November 2024

43 Siswa SMAN 1 Batam Lulus SNBP di Berbagai PTN

Berita Terkait

spot_img

batampos – SMAN 1 Batam kembali menorehkan catatan prestasinya. Kali ini berasal dari siswa-siswinya yang sukses lulus di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Indonesia melalui jalur undangan atau yang dikenal dengan seleksi nasional berbasis prestasi (SNBP).

Kepala Sekolah SMAN 1 Batam Bahtiar mengatakan, sebanyak 43 siswa SMAN 1 Batam itu lolos masuk ke perguruan tinggi negeri (PTN) melalui jalur prestasi undangan SNBP tahun 2024.

“Alhamdulillah tahun 2024 ini 43 siswa kita lulus melalui jalur mahasiswa undangan. Rata-rata siswa kita lulus di jurusan top di perguruan tinggi ternama, ” ujarnya, Jumat (29/3).

Dikatakan Bahtiar, SNBP merupakan seleksi berbasis prestasi akademik yang menggunakan nilai rapor dan ujian tertulis yang diadakan oleh setiap perguruan tinggi. Penerima SNBP ini telah melewati seleksi prestasi akademik di tingkat sekolah.

“Sebagian siswa dinyatakan lolos masuk PTN bergengsi seperti Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Gadjah Mada (UGM), Institut Teknologi 10 Nopember, Institut Pertanian Bogor serta kampus besar lainnya, ” ucap Bahtiar.

Sahzira Yusti Virza (kanan) siswa SMAN 1 Batam yang lulus jurusan kedokteran Universitas Maritim Raja Ali Haji

Salah satunya siswa yang lolos PTN adalah Sahzira Yusti Virza jurusan kedokteran Universitas Maritim Raja Ali Haji. Ia juga berprestasi pernah menjadi Paskibraka Batam di tahun 2023.

Lalu ada Dila Nur Habibah jurusan kedokteran gigi Universitas Gajah Mada. M. Taufiq Hasudungan lulus di jurusan kedokteran di Universitas Islam Negeri Jakarta serta lainnya.

Ia berharap ke depan semakin banyak siswa siswi SMAN 1 Batam yang lolos masuk perguruan tinggi favorit. Prestasi ini, lanjut Bahtiar merupakan hasil kerja keras siswa untuk menggapai tujuan melanjutkan pendidikan di kampus idaman.

Siswa-siswi yang telah lolos PTN dapat memanfaatkan ilmu yang akan didapat dan terus meraih prestasi. Sementara bagi siswa yang belum lolos, jangan berkecil hati, masih banyak kesempatan baik di PTN ataupun di PTS,” pungkasnya. (*)

 

Reporter : Rengga Yuliandra

spot_img

Kota Mandiri Renggali Cicilan Mulai Rp660 Ribuan

Update