Kamis, 26 Desember 2024

9 Pejabat Polresta Barelang Berganti, Kompol Budi Hartono Jabat Kasat Reskrim

Berita Terkait

spot_img
Kompol Budi Hartono. Mantan Kapolsek Lubukbaja tersebut kini resmi menjabat Kasat Reskrim Polresta Barelang. Foto: Dokumen Pribadi untuk Batam Pos

batampos – Sebanyak 9 jabatan Polresta Barelang berganti. Pergantian jabatan ini berdasarkan Surat Telegram Kapolda Kepri Nomor: STR/24/I/Kep./2023 tanggal 24 Januari 2023.

Jabatan yang berganti yakni, Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kasat Narkoba Polresta Barelang, Kasat Polairud Polresta Barelang, Kapolsek Lubukbaja, Kapolsek Batuampar, Kapolsek Batamkota, Kapolsek Nongsa, Kapolsek Seibeduk, dan Kapolsek Galang.


“Alih tugas atau mutasi jabatan merupakan proses yang biasa terjadi dan pasti terjadi dilingkungan Polri yang merupakan sebagai bentuk penyegaran,” ujar Plh Kabid Humas Polda Kepri, AKBP Surya Iskandar.

Adapun pejabat yang berganti yakni:

  1. Kasat Reskrim Polresta Barelang yang dijabat Kompol Abdul Rahman digantikan Kompol Budi Hartono yang sebelumnya menjabat Kapolsek Lubukbaja.
  2. Kasat Narkoba Polresta Barelang yang dijabat Kompol Lulik Febyantara digantikan Kompol Rayendra Arga Prayana yang sebelumnya menjabat Kaurbinpam Subbidpaminal Bidpropam Polda Kepri.
  3. Kasat Polairud Polresta Barelang yang dijabat Kompol R Moch Dwi Ramadhanto digantikan Kompol Salahuddin yang sebelumnya menjabat Kapolsek Batuampar.
  4. Kapolsek Lubukbaja kini dijabat Kompol Yudi Arvian, Kapolsek Batuampar dijabat Kompol Dwihatmoko Wiroseno.
  5. Kapolsek Nongsa dijabat Kompol Fian Agung Wibowo, Kapolsek Batamkota dijabat AKP Betty Novia, Kapolsek Seibeduk dijabat AKP Benny Syahrizal, dan Kapolsek Galang dijabat Iptu Alex Yasral.

“Alih tugas atau mutasi jabatan Ini juga dalam rangka promosi dan pembinaan karier personel Polri serta dalam rangka meningkatkan performa organisasi” tutup Plh Kabid Humas Polda Kepri, AKBP Surya Iskandar.(*)

spot_img

Update