Kamis, 14 November 2024

Warga Batam, Besok Kita Mulai Puasa

Berita Terkait

spot_img

batampos.co.id – Kementerian Agama (Kemenag) Kota Batam menyebutkan, sidang isbat (penetapan) awal Ramadan 1442 Hijriah bakal digelar pada 12 April 2021.

Sidang isbat akan dibagi menjadi tiga tahap. Pertama, pemaparan posisi hilal awal Ramadan 1442 H. Sesi ini akan dimulai pukul 16.45 WIB.

Tahap kedua, sidang isbat awal Ramadan yang akan digelar setelah salat Magrib.

Dan tahap ketiga, konferensi pers hasil sidang isbat oleh Kementerian Agama.

Kepala Kemenag Kota Batam, Zulkarnaen Umar, mengatakan, hasil rukyat dan data hisab posisi hilal awal Ramadan akan dimusyawarahkan dalam sidang isbat untuk kemudian diambil keputusan penentuan waktu ibadah puasa dimulai.

Selanjutnya, hasil rukyatulhilal nantinya akan diserahkan ke Kantor Wilayah Kemenag di Tanjungpinang dan kemudian akan dikirim kembali ke Kementerian Agama RI di Jakarta.

Sementara hasil sidang isbat, lanjut dia, akan diumumkan secara terbuka Kemenag secara resmi di kantor Kementerian Agama.

“1 Ramadan ditetapkan Selasa (13/4). Namun untuk memastikan dilaksanakan sidang isbat penatapan awal Ramadan,” ujarnya, Minggu (11/4/2021) seperti yang diberitakan Harian Batam Pos.

Pemantauan hilal Ramadan 1442 H akan dilakukan di daerah Tanjungpinggir, Sekupang.

Selain itu, saat ini pihak Kemenag Batam juga sudah mempersiapkan berbagai peralatan untuk memantau hilal pada Senin (12/4/2021) hari ini.

Termasuk juga mempersiapkan dua buah teropong untuk memantau posisi hilal awal Ramadan.

Selain itu, pihak Kemenag Kota Batam melalui Badan Hisab dan Rukyat juga telah mengeluarkan jadwal Imsakiah Ramadan 1442 Hijriah/2021 Masehi untuk wilayah Batam dan sekitarnya.(jpg)

spot_img

Update