batampos – BRI Kantor Cabang Batam Center dan BRI Kantor Cabang Batam Nagoya menggelar penarikan undian Panen Hadiah Simpedes periode 1 Tahun 2021 di Cypress Room Aston Hotel, Lubukbaja Sabtu (18/12).
Penarikan undian dilaksanakan juga secara live melalui Youtube dan Instagram BRI KC Batam Center serta BRI KC Batam Nagoya.
Penarikan undian bagi nasabah tabungan BRI Simpedes dilakukan melalui sistem komputerisasi, dengan dihadiri pihak penyelenggara, saksi dari Notaris, Dinas Sosial, petugas Kepolisian serta beberapa orang dari perwakilan dari nasabah BRI.
Pada situasi pandemi Covid-19, penarikan undian dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) ketat sesuai dengan anjuran pemerintah. Setiap BRI KC hanya mengundang perwakilan nasabah. Meskipun demikian, nasabah yang tak hadir tetap dapat merasakan keseruan pengundian. Sebab, BRI menyiarkannya secara langsung melalui Youtube dan Instagram BRI.
Pemimpin Cabang BRI Batam Center, I Wayan Mestera, mengatakan, Panen Hadiah Simpedes ini menjadi satu kebanggaan bagi Bank BRI, karena hingga saat ini Bank BRI mampu dan konsisten dalam memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada nasabah yang terus memberikan kepercayaannya untuk selalu menabung di BRI khususnya dalam Tabungan BRI Simpedes.
”Di tengah perekonomian kita yang masih belum stabil dikarenakan pandemi yang ternyata masih menjadi tantangan terbesar kita saat ini. Bank BRI terus bersinergi dengan Pemerintah untuk membangkitkan kembali perekonomian kita sebagaimana tagline kami yakni Memberi Makna Indonesia,” ujar Wayan.
Pengundian hadiah Simpedes, lanjut Wayan, dilakukan rutin dua kali setahun. Penarikan undian Simpedes dilakukan lokal di Batam, sehingga peluang nasabah untuk mendapatkan hadiah juga akan semakin besar.
Dalam penarikan undian ini setiap pemegang tabungan Simpedes berhak diikutsertakan dalam program panen hadiah Simpedes. Dimana hanya dengan saldo minimal Rp 100.000, setiap nasabah mendapatkan satu nomor kupon yang terhitung secara otomatis. Perhitungan jumlah kupon berlaku untuk kelipatan saldonya.
”Jadi semakin besar saldo tabungan Simpedes maka semakin banyak pula nomor kupon yang dikumpulkan nasabah, sehingga peluang untuk mendapatkan hadiah juga akan semakin besar,” ungkap Wayan.
Adapun hadiah yang diberikan kali ini adalah 17 unit sepeda motor dan satu hadiah utama yakni Toyota New Yaris 1,5 G A/T.
”Hadiah yang sudah dipersiapkan ini merupakan bentuk apresiasi kami Bank BRI Cabang Batam Center dan Bank BRI Batam Nagoya kepada seluruh Nasabah yang setia menggunakan Tabungan BRI Simpedes. Dimana pajak pemenang ditanggung BRI,” tutur Wayan.
Ia mengucapkan terimakasih kepada seluruh nasabah tabungan BRI Simpedes, karena sampai saat ini saldo yang berhasil dihimpun sampai dengan November 2021 adalah Rp 767.330.046.717 untuk seluruh wilayah kerja BRI Cabang Batam Center dan Cabang Batam Nagoya.
Bank BRI Cabang Batam Center saat ini memiliki 12 kantor unit dan 9 teras serta BRI Batam Nagoya saat ini memiliki 4 KCP dan 5 kantor KAS yang tersebar di seluruh kecamatan di Kota Batam. Saat ini dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada seluruh nasabah, BRI Cabang Batam Center dan BRI Cabang Batam Nagoya memiliki 85 unit ATM/CRM di beberapa titik serta area publik di Kota Batam. Agen BRILink sebanyak 342 dan Merchant sebanyak 322 yang tersebar di beberapa toko dan pusat perbelanjaan.
BACA JUGA: BRI “MEMBERI MAKNA INDONESIA” melalui Panen Hadiah Simpedes
Adapun dalam penarikan undian Panen Hadiah Simpedes kali ini, nasabah dari BRI Unit Sekupang berhasil memenangkan undian dengan mendapatkan hadiah utama Toyota New Yaris 1,5 G A/T.
”Kepada pemenang kita ucapkan selamat. Mari terus tingkatkan saldo tabungan BRI Simpedes kita dan ajak seluruh sanak saudara kita untuk memiliki Tabungan BRI Simpedes yang bisa dibuka di kantor BRI terdekat,” pungkas Wayan. (*)
Reporter: Azis Maulana