Selasa, 26 November 2024

Wakil Wali Kota Batam Bilang Begini Terkait Kenaikan Harga Sembako

Berita Terkait

spot_img
Wakil Wali Kota Batam, Amskar Achmad, saat meninjau pelaksanaan Pasar Murah di area Villa Pesona asri, Batam Kota beberapa waktu lalu. Foto: Humas Pemko Batam untuk Batam Pos
batampos – Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad mengatakan kenaikan sejumlah kebutuhan pokok saat ini masih terus terjadi. Hal ini masih disebabkan permintaan dari Batam yang mengandalkan dari luar.
“Memang naik dan belum turun sampai saat ini. Kenaikan ini tejadi sebelum libur Natal dan Tahun Baru 2020. Meskipun stok ada, namun harga terus mengalami kenaikan,” kata dia.
Amsakar mengatakan kenaikan ini cukup membuat kekhawatiran masyarakat belakangan ini.
Kendati demikian, pihaknya sudah meminta Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) untuk turun ke pasar untuk mengecek harga komoditi ini.
“Banyak yang merangkak naik memang, informasinya memang mahal dari daerah asalnya. Kalau begitu, distributor terpaksa juga menaikkan harga. Dan mau tidak mau pedagang juga harus menaikkan harga, dan masyarakat lah yang merasakan dampak kenaikan ini,” bebernya.
Meskipun begitu, Amsakar berharap ada solusi dari persoalan lonjakan harga ini. Menurut informasi, Disperindag sudah menemukan formula untuk menekan lonjakan harga ini.
Kerja sama dengan daerah penghasil harus diperluas lagi, sehingga Batam bisa menemukan daerah yang bisa menjual komoditi dengan harga yang lebih murah.
“Jadi kalau bisa dicarikan solusi terbaik. Kalau masyarakat mengeluh, pemerintah bertugas untuk mencari solusinya,” imbuhnya.
Amsakar berharap, dalam waktu dekat ini lonjakan harga bisa ditekan. Sehingga harga komoditi bisa turun dari harga yang sekarang ini.
Ia menyebutkan hampir semua komoditi mengalami kenaikan harga, tentu ini pekerja rumah (PR) yang harus diselesaikan.
“Kalau bisa jangan naik lagi. Ini yang harus kita kendalikan. Jangan sampai setiap Minggu harga naik, dan masyarakat kesulitan menghadapi kenaikan harga ini. Di satu sisi mahal, namun di sisi lain harus tetap dipenuhi karena kebutuhan pokok,” jelas Amsakar.
Reporter: Yulitavia
spot_img

Baca Juga

Update