Sabtu, 16 November 2024

3 Ribuan Jemaah Umrah Akan di Berangkatkan Lewat Bandara Hang Nadim Batam

Berita Terkait

spot_img
Ustadz Dedi Sanjaya (tengah) bersama Kakanwil Agama Provinsi Kepri Mahbub Daryanto mnyerahkan berbagai surat dan berkas pendukung lainnya kepada Direktur Bina Haji Umrah Kementerian Agama RI Dr. H. Nur Arifin.
(istimewa)

batampos – Tahapan demi tahapan menjadikan Bandara Internasional Hang Nadim Batam menjadi Hub Umrah untuk wilayah Sumatera di masa pandemi ini mulai terwujud. Setidaknya, pada tahap awal ini ada sekitar 3.098 jemaah yang akan berangkat melalui Bandara Hang Nadim Batam.

Hal itu, disampaikan oleh Ketua Forum Komunikasi Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umroh (FK PPIU) Provinsi Kepulauan Riau Ustadz Dedi Sanjaya, bersama Kakanwil Agama Provinsi Kepri dan Kakanmenag Kota Batam usai beraudiensi bersama Direktur Bina Haji dan Umrah.

“Alhamdulillah, respon Kementerian Agama RI sangat positif dan sudah ada tiga bandara internasional yang disetujui, untuk mendukung penerbangan umrah di buka, antara lain Makassar, Surabaya dan Batam,” ucap Ustadz Dedi, Selasa (11/1/2022)

Dijelaskan oleh Ustadz Dedi, bukan tanpa alasan Bandara Hang Nadim dipilih sebaga hub perjalanan umrah untuk wilayah Sumatera. Bandara Hang Nadim dinilai sudah menyiapkan segala sesuatuanya untuk keberangkatan umrah ke Arab Saudi.

Mulai dari pos pengechean vaksin, PCR, imgrasi, ruang tunggu, 6 laboratorium yang mana setiap laboratorium bisa menangani 100 jemaah tiap jamnya. Serta ruang tunggu internasioanal, ruang isolasi dan ambulance dan lainnya yang sudah disiapkan dengan matang.

“Kami menilai persiapan di bandara sudah 100 persen. Kemudian seluruh hotel karantina jemaah juga sudah disiapkan dengan standar hotel bintang 4 beserta tenaga kesehatan yang akan mengecek kesehatan dan PCR setiap jemaah,” ungkapnya.

Dengan keberangkatan jemaah umrah melalui Bandara Hang Ndim Batam, bisa menambah devisa negara di saat pandemi ini. Selain itu, di sisi jamaah, biaya keberangkatan melalui Batam dan biaya hotel karantina juga lebih murah bila dibandingkan wilayah Jakarta dan daerah lainnya. Umrah via Batam juga lebih cepat sampai ke Arab Saudi.

“Hasil ini berkat kerja keras dan kerja sama yang saling mensupport baik dari BP Batam, Bubu Hang Nadim, Kanwil Agama Provinsi Kepri, Satgas Covid Hang Nadim dan 48 travel umrah di Provinsi Kepri,” paparnya.

Pemilihan Bandara Hang Nadim Batam juga disupport oleh 7 provinsi lainnya, yakni Sumatra Barat, Sumatra Utara, Sumatra Selatan, Bangka Belitung, Bengkulu, Riau dan Kalimantan Barat.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kepulauan Riau Mahbub Daryanto menambahkan, kepastian keberangkatan seluruh jemaah melalui Bandara Hang Nadim Batam akan diperoleh usia evaluasi tanggal 15 Januari mendatang.

“Perihal jadwal keberangkatan dan bagaiman metodenya masih akan dibahas oleh sejumlah menteri. Namun kami (pihak dari Batam dan Kepri) telah menyampaikan kesiapan fasilitas dan juga nakes,” ucapnya.(*)

 

Reporter: IMAN WACHYUDI

spot_img

Kota Mandiri Renggali Cicilan Mulai Rp660 Ribuan

Update