Minggu, 1 Desember 2024

Katanya Sudah Tutup, Ternyata Arion Bar dan Cafe masih Beroperasi

Berita Terkait

spot_img
Orion Pun and Cafe masih beroperasi, Sabtu (15/1). F Dalil Harahap/Batam Pos

batampos– Arion bar dan kafe di pertokoan Tunas Regency yang disoroti warga ternyata masih beroperasi. Pihak kecamatan berharap agar Satpol PP dan BPM PTSP segera mengambil tindakan tegas demi menghindari hal-hal yang tak diinginkan. “Sudah kita sampaikan dan sedang ditangani oleh Satpol PP dan BPM PTSP, ” ujar Hafiz, Camat Sagulung Senin (17/1).

BACA JUGA: Orion Bar Masih Beroperasi, Kasatopol PP: Itu Kewenangan DPM PTSP


Diakui Hafiz memang keberadaan bar dan cafe yang menyuguhkan tarian striptis tersebut menuai protes dari masyarakat sekitar. Besar harapan warga agar bar dan cafe itu ditutup selamanya atau digantikan dengan usaha yang lainnya. “Karena itu tadi, beroperasi tak sesuai prosedur. Itukan dekat pemukiman dan tempat ibadah, ” ujar Hafiz.

Zulkifli, toko masyarakat di sekitar lokasi Bar dan Cafe juga menyanyikan hal yang sama. Tindakan tegas dari OPD terkait sangat diharapkan secepat mungkin demi menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
“Takutnya nanti bentrok dengan warga karena masih buka sampai saat ini, ” ujarnya.

Seperti diketahui Arion Bar dan Cafe yang berada di pertokoan Tunas Regency jadi perbincangan hangat masyarakat sekitarnya sebab menyuguhkan hiburan malam dengan tarian erotis. Penari hanya mengenakan pakaian dalam dan menari cukup vulgar. Warga protes dan mengadu ke pihak kecamatan. Pihak kecamatan melanjutkan laporan tersebut ke instansi pemerintah terkait di tingkat kota. (*)

Reporter: Eusebius Sara

spot_img

Update