batampos – Kapolresta Barelang, Kombes Nugroho Tri Nuryanto, mengatakan, pihaknya masih memburu pelaku pencurian kabel lampu penerangan jalan umum (PJU) yang belakangan marak terjadi. Saat ini, polisi masih mengumpulkan alat bukti yang mengarah ke pelaku.
“Kita sedang mengumpulkan alat-alat bukti. Akan kita upayakan (menangkap),” ujar Nugroho, kemarin.
Nugroho mengaku untuk mengungkap pencuri tersebut membutuhkan waktu. Alat bukti tersebut diantaranya rekaman CCTv dan keterangan saksi.
“Satreskrim sudah menindak lanjutinya. Kita cari pelakunya,” katanya.
Baca Juga:Â Harga Cabai dan Telur akan Disamakan di 57 Pasar di BatamÂ
Nugroho menegaskan, pelaku akan diberikan efek jera karena sudah merugikan negara dan menganggu perkonomian Batam.
Bahkan akibat perbuatan pelaku, masyarakat merasa terganggu karena padamnya lampu jalan.
Selain menindak tegas pelakunya, kata Nugroho, ia meminta kepada masyarakat yang ingin melakukan pencurian untuk mengurungkan niatnya.
“Saya selaku Kapolresta Barelang meminta masyarakat yang mempunyai niat untuk tidak melakukan (pencurian). Dan bagi masyarakat yang mengetahuinya, segera laporkan,” tutupnya.
Baca Juga:Â Pemko Batam Siapkan DED untuk Penataan Alun-alun Engku Putri
Sebelumnya, polisi mengeluhkan banyaknya CCTv jalanan yang padam di Batam. Padahal, CCTv tersebut menjadi salah satu petunjuk polisi untuk mengungkap kasus kejahatan.
Diketahui, CCTv jalanan tersebut rusak akibat proyek pelebaran jalan. Titiknya berada di kawasan KDA, Batamcentre, Panbil, serta di depan Indomobil, Lubukbaja.
Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Abdul Rahman mengatakan penggunaan CCTv sangat membantu pihaknya untuk mengungkap kasus tindak pidana.
Baca Juga:Â Warga Keluhkan Aktivitas PSK di Jodoh dan Bukit Senyum
“Penggunaan CCTv dijalan raya sangat membantu pengungkapan kejahatan atau tindak kriminal yg terjadi,” katanya.
Ia menjelaskan melalui CCTv, polisi bisa secara cepat mengidentifikasi para pelaku kejahatan tersebut.
“Artinya melalui CCTV pihak kepolisian dengan cepat mengidentifikasi pelaku, baik dari wajah atau kendaraan yg tersorot langsung oleh CCTv,” tutupnya.
Reporter: Yofi Yuhendri