Kamis, 14 November 2024

Cuaca Ekstrem, Nelayan Diingatkan Untuk Waspada

Berita Terkait

spot_img
Ilustrasi. Foto: Dalil Harahap/Batam Pos

batampos – Jajaran Polsek Bulang kembali mengingatkan masyarakat untuk semakin waspada dengan keadaan cuaca saat ini. Aktivitas melaut baik itu nelayan ataupun penambang pancung boat dihimbau untuk mengurangi aktivitas berlayar mereka. Jika memang harus, bekali diri dengan alat pengaman seperti life jaket, pelampung dan alat penerang secukupnya saat berlayar di malam hari.

Kapolsek Bulang Ipda Nurdeni Rian juga meminta masyarakat dan nelayan untuk mengikuti ramalan cuaca dari BMKG. Jika ada prediksi cuaca ekstrem sebaiknya tidak berlayar dulu.

Baca Juga: Foto Warga Nongsa Berburu Air Kubangan Setelah 2 Hari Air SPAM Batam Mati Total

“Beberapa hari kedepan prediksi cuaca tak bagus. Ada gelombang jadi kurangi dulu aktifitas berlayar nya. Pakai alat pengaman jika memang perlu. Lengkapi diri dengan alat komunikasi yang baik biar cepat lapor kalau ada masalah di tengah laut,” ujar Nurdeni.

Wilayah hukum Polsek Bulang, merupakan wilayah pulau yang ada di pinggir kota Batam. Aktifitas masyarakat di sana umumnya tergantung dengan laut. Wilayah perairan yang dilalui masyarakat cukup rawan dengan kecelakaan laut. Untuk itu Polsek setempat memberikan perhatian yang lebih terkait masalah ini agar masyarakat tetap aman.

Baca Juga: BP Batam Pastikan Air Kembali Mengalir Secara Bertahap

“Anggota tetap standby di setiap titik yang dianggap rawan. Sosialisasi keselamatan juga optimal kita lakukan. Mereka tetap kita ingatkan untuk mendapatkan keselamatan berlayar,” ujar Kapolsek.

Terkait komplain masyarakat atas hilir mudiknya kapal-kapal besar di alur pelayaran masyarakat setempat, Kapolsek mengaku akan segera koordinasi dengan instansi pemerintah terkait agar ada solusi yang tepat nantinya. (*)

 

 

 

Reporter : Eusebius Sara

spot_img

Update