Kamis, 28 November 2024
spot_img

7.634 Warga Batam Telah Vaksinasi Booster Kedua

Berita Terkait

spot_img
Ilustrasi: Vaksinasi booster di Batam. F.Cecep Mulyana

batampos – Pemerintah Kota (Pemko) Batam terus berupaya menggenjot target vaksinasi dengan membuka layanan vaksin dosis ketiga dan empat. Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Batam mencatat, sebanyak 7.634 warga Batam telah mendapatkan vaksinasi penguat atau booster kedua.

“Data per hari ini ada tambahan 768 orang vaksinasi booster dengan total keseluruhannya 7.634 orang,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota Batam Didi Kusmarjadi, Senin (30/1).


Vaksinasi booster kedua ini terdiri dari lansia yakni sebanyak 506 orang, masyarakat umum 2.293 orang dan tenaga kesehatan (nakes) yakni sebanyak 4.823 orang.

Baca Juga: Warga Menanti Penataan Bundaran Simpang Basecamp dan Simpang Barelang

Menurutnya, pemberian vaksinasi Covid-19 dosis booster ke-2 ini diberikan dengan interval enam bulan sejak vaksinasi dosis booster ke-1. Pelayanan vaksin keempat ini tersedia di puskesmas-puskesmas, sentra vaksinasi Grand Batam Mall. Sentra vaksinasi Mall Botania 2, klinik Polda Kepri dan klinik pratama Rumkitban.

“Untuk saat ini yang tersedia hanya Pfizer aja. Saat ini tersedia 3.816 dosis Pfizer,” tambah Didi.

Sementara itu Dinkes Kota Batam mencatat capaian booster pertama mencapai 523.334 orang atau 66,2 persen dari target sasaran vaksinasi sebanyak 1.040.368 masyarakat Batam.

“Booster pertama ada penambahan 181 orang, ” tuturnya.

Baca Juga: Tiang PJU Sasaran Pencurian, Satpol PP Minta Bantuan Polresta Barelang

Lalu, capaian vaksinasi dosis pertama di Batam mencapai 830.395 orang atau 105,15 persen dari target 1.040.368 orang. Runciannya, vaksin dosis pertama dewasa di atas 18 tahun yakni sebanyak 830.344 orang atau 105,18 persen, remaja usia 12 sampai 17 tahun sebanyak 127.245 orang atau 107,9 persen dan anak-anak usia 6 tahun sampai 11 tahun 120.866 anak.

Sementara itu capaian vaksinasi dosis kedua untuk dewasa atau di atas usia 18 tahun yakni sebanyak 743.980 orang atau 92,24 persen. Remaja usia 12 tahun sampai 17 tahun sebanyak 115.027 orang atau 97,59 persen dan anak-anak usia 6 tahun sampai 11 tahun sebanyak 101.124 orang atau 76 persen. (*)

 

 

Reporter : Rengga Yuliandra

spot_img

Update