Kamis, 28 November 2024
spot_img

Personel Polsek Sekupang Bantu Lansia Bertemu Dengan Keluarganya

Berita Terkait

spot_img
Personel Polsek Sekupang membantu wanita lanjut usia (Lansia) kembali bertemu dengan keluarganya. Foto: Polsek Sekupang untuk Batam Pos

batampos – Personel Polsek Sekupang membantu wanita lanjut usia (Lansia) kembali bertemu dengan keluarganya. Aksi peduli kemanusiaan itu dilakukan oleh personel Batara Biru dan Bhabinkamtibmas Polsek Sekupang, Aipda Beni dan Aipda Boy.

Keduanya tanpa sungkan memberikan pertolongan kepada seorang wanita Lansia bernama Basaria Haloho, 75, yang tersesat di pinggir jalan Lampu Merah Sei Harapan, Sekupang, Rabu (15/2/2023).


Kapolsek Sekupang, Kompol Z.A. Christophel Tamba, menuturkan, pihaknya mendapatkan informasi adanya seorang ibu ditemukan oleh piket Batara Biru, Aipda Beni beserta Bhabinkamtibmas Tiban Lama, Aipda Boy, di pinggir jalan lampu merah Sei Harapan.

Baca Juga: Penanganan Banjir Prioritas dalam Musrembang Batuaji dan Sagulung

“Jadi Bhabinkamtibmas Tiban Lama menemukan nenek tersebut awalnya, kemudian mencari tahu alamat dari nenek tersebut namun karena kondisinya sudah lansia membuat agak kesulitan dalam mengetahui alamat tempat tinggalnya,” ujarnya, Kamis (16/2/2023).

Berbekal Handphone yang dibawa nenek tersebut, kemudian polisi menghubungi anak kandungnya Atas nama Hirim Sitorus yang berada di Kavling Kendal Sari Kelurahan Tanjungriau dan mengantarkan nenek lansia itu dengan menggunakan kendaraan Patroli Polsek Sekupang.

Baca Juga: Sudah Digunakan 2.279 Orang di Batam, Ini Syarat Layanan Percepatan Paspor

Lanjutnya, setelah dipertemukan dengan anak kandungnya pihak keluarga juga mengucapkan terima kasih kepada pihak kepolisian karena telah membantu mengantarkan orangtuanya.

“Terima kasih atas bantuannya sudah mengantarkan ibu Basaria Haloho, Beliau benar orang tua kandung saya pak,” ucap Ibu Hirim Sitorus.

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari keluarganya, yang bersangkutan berjalan kaki dari rumah cucunya yang berada di Sei Temiang Tanjungriau sehingga sampai ke Simpang Lampu merah Sei Harapan.

“Senang rasanya saat ini sang nenek sudah kami antarkan ke kediaman mereka dengan selamat,” kata Kapolsek.

Baca Juga: Imunisasi Bikin Kecerdasan Berkurang? Kadinkes: Jangan Percaya Hoaks

Ia mengimbau kepada warga yang memiliki orang tua sudah denensia (pikun) agar tidak membiarkan berjalan seorang diri.

Kalau perlu, lanjutnya, mereka yang tergolong seperti itu diberi tanda khusus agar dapat dikenali.

“Kejadian seperti ini menjadi pelajaran buat kita semua, untuk itu kami mengimbau agar keluarga memberikan perhatian dengan tanda semacam gelang, dan serta alamat rumah atau tanda pengenal, sehingga mudah dihubungi,” tutup Kapolsek.(*)

Reporter: Rengga Yuliandra

spot_img

Update