Sabtu, 16 November 2024

Jalan Rusak Tak Kunjung Diperbaiki, Warga Minta Pemprov Limpahkan ke Pemko Batam

Berita Terkait

spot_img
Ilustrasi: Warga bergotong-royong menimbun jalan menuju Pelabuhan Sagulung, Kamis (25/5).

batampos – Kerusakan jalan menuju Pelabuhan Sagulung, Kelurahan Seibinti, Kecamatan Sagulung belum juga mendapat perhatian. Padahal jalan rusak ini sudah banyak memakan korban. Sudah dua pemotor yang tewas di tempat karena jalan berlubang.

Warga pun mendesak Pemko Batam untuk mengambil alih kewenangan perbaikan jalan utama itu jika memang Pemprov Kepri selaku pihak yang berwenang masih memiliki kendala dengan perbaikan jalan rusak tersebut.

“Tolonglah siapapun yang berwenang, ini segera diperbaiki karena terus memakan korban. Arus lalu lintas jadi terhambat. Kalau memang Pemprov belum bisa serahkan ke Pemko biar dihandle Pemko. Jangan diabaikan terus masalah ini, sudah sangat berbahaya jalan ini,” ujar Cahyono, warga Seibinti.

Baca Juga: Kericuhan di Tangki Seribu Bisa Mempengaruhi Investor

Lurah Seibinti saat dikonfirmasi juga mengakui jalan menuju Pelabuhan Sagulung belum diperbaiki hingga saat ini. Usulan sebagai prioritas pembangunan di Musrembang sebelumnya belum mendapat instruksi apapun dari Pemprov. Pihak kelurahan hanya bisa menyampaikan keluhan masyarakat ini ke Pemko Batam dan berharap agar ini segera ditangani.

“Sudah kita sampaikan itu, cuman belum ada informasi lanjutan. Memang berbahaya jalan itu. Sudah pernah diperbaiki tapi rusak lagi. Semoga secepatnya diperbaiki secara menyeluruh,” ujar Jamil. (*)

 

 

Reporter: Eusebius Sara

spot_img

Kota Mandiri Renggali Cicilan Mulai Rp660 Ribuan

Update