Rabu, 27 November 2024
spot_img

Prakiraan Cuaca Batam: Cerah Berawan, Berpotensi Hujan Lokal

Berita Terkait

spot_img
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kelas I Hang Nadim Batam memprakirakan cuaca Kota Batam cerah berawan dan berpotensi hujan lokal. Foto: Dhiyanto/batampos.co.id

batampos – Prakiraan cuaca di Kepri terutama Batam seminggu kedepan cerah berawan. Meski begitu, potensi hujan turun juga ada, walau tak merata atau bersifat lokal.

Koordinator BMKG Hang Nadim Batam, Suratman mengatakan untuk cuaca pada Senin (30/10) diprakirakan cerah berawan. Namun, berpotensi hujan tidak merata dengan intensitas ringan hingga sedang.


“Pada umumnya cuaca cerah berawan, tapi masih berpotensi hujan tak merata,” jelas Suratman.

Baca Juga: Jalur Alternatif Menuju Piayu Laut Becek dan Berlumpur

Menurut Suratman, kondisi cuaca itu diperkirakan terjadi hingga seminggu kedepan. Meski begitu, masyarakat diminta tetap selalu bersiap-siap, dengan kondisi hujan yang mungkin bisa terjadi kapan saja.

“Namun lebih dominan cerah berawan,” kata Suratman.

Masih kata Suratman, hujan yang turun yang tak merata, juga berpotensi disertai petir. Tapi kondisi petir terjadi melihat kondisi pertumbuhan awal CB.

“Untuk petir, tergantung pertumbuhan awan CB,” ujar Suratman. (*)

 

Reporter: Yashinta

 

spot_img

Update