Sabtu, 16 November 2024

Bazar, Dinner, Live Music, Hingga Pesta Kembang Api Warnai Pergantian Tahun di Batam

Berita Terkait

spot_img
Ilustrasi. Pesta kembang api menyemarakkan pergantian tahun yang digelar Pemko Batam di Dataran Engku Putri, Batam Center, Rabu (1/1/2019) lalu. F. Cecep Mulyana/Batam Pos

batampos – Momen pergantian tahun menjadi ajang bagi sektor wisata untuk menarik angka kunjungan wisatawan. Hotel, pusat perbelanjaan, hingga resort menawarkan berbagai acara bertema pesta pergantian tahun.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Bata, Ardiwinata mengatakan momen pergantian tahun digelar meriah. Sampai saat ini sudah ada kurang lebih 33 hotel dan resort yang sudah mengkonfirmasi terkait acara pergantian tahun.

“Alhamdulillah, ini merupakan momen dan event terakhir di 2023. Pelaku wisata juga sangat antusias membuat kegiatan untuk wisatawan yang menginap di hotel mereka,” sebutnya.

Kegiatan yang digelar untuk memanjakan tamu dalam menyambut pergantian tahun di antaranya, gala dinner dengan menu spesial dan bervariasi mulai dari western, Chinese food hingga tradisional.

Baca Juga: Ini Empat Resort di Nongsa yang Direkomendasikan untuk Libur Tahun Baru 2024

Ada juga live music dengan berbagai tema seperti Beverly Hotel yang mengadakan Country Road, Santika Hotel Neow Glow, Swissbell Year End Festive, dan pesta kembang api untuk menandakan berakhirnya 2023, dan selamat datang 2024.

Untuk tingkat kota Batam sendiri, ada konser musik akhir tahun yang akan dihibur Steven Pasaribu. Acara dipusatkan di Dataran Engku Putri, Batamcenter, Minggu (31/12) malam.

Ia berharap, momen pergantian tahun ini menandai bahwa Batam siap menyambut sektor pariwisata yang lebih baik ke depannya.

Kehadiran Destinasi baru, pembenahan sektor wisata, hingga infrastruktur yang bagus akan menunjang Batam menjadi destinasi wisata dan pelaksanaan MICE atau Meeting, Incentive, Conference, and Exhibition bagi daerah lain.

“Berbatasan dengan negara Singapura dan Malaysia harus menjadi nilai jual bagi Batam. Untuk itu, harus dipersiapkan segala infrastruktur penunjang agar Batam jadi destinasi wisata,” ungkapnya.

Ardi mengimbau kepada warga Batam yang ingin ikut perayaan agar menjaga keselamatan, keamanan, dan kondusifitas. Perlu diperhatikan juga untuk berhati-hati dalam menggunakan kembang api maupun sejenisnya.

Baca Juga: Pengumuman! Akses Jalan ke Batam Centre Dialihkan Pada Malam Tahun Baru

“Boleh berpesta, tapi perhatikan keamanan juga. Jangan sampai lalai, sehingga menimbulkan kejadian yang tidak diinginkan. Kepada RT/RW juga diminta mengawasi kegiatan di wilayah mereka. Karena pasti banyak yang ada kegiatan misalnya bakar-bakar atau lainnya,” terang Ardi.

Menyambut libur tahun baru, Ardi juga mengingatkan kepada pelaku wisata di pantai, untuk memperhatikan keselamatan pengunjung.

Seperti diketahui, BMKG memprediksi cuaca saat pergantian tahun diwarnai hujan. Sehingga penjaga pantai diminta memperhatikan batas aman berenang bagi pengunjung pantai.

“Momen liburan harus tetap aman dan nyaman. Orangtua yang membawa anak berlibur mengunjungi pantai pastikan pengawasannya. Jangan abai dan lalai. Sebab akan sangat berbahaya. Jika memang kondisi tidak memungkinkan lebih baik tidak berenang di pantai,” imbau Ardi. (*)

 

Reporter: Yulitavia

spot_img

Kota Mandiri Renggali Cicilan Mulai Rp660 Ribuan

Update