Selasa, 26 November 2024

Polda Kepri Gelar Apel Pengecekan Pasukan untuk Amankan Idul Fitri 1445 H

Berita Terkait

spot_img
Apel pengecekan personel Operasi Ketupat Seligi-2024 di Alun-alun Batam Center, Kamis (4/4). F.Azis Maulana

batampos – Polda Kepri menggelar apel pengecekan personel Operasi Ketupat Seligi-2024 di Alun-alun Batam Center pada hari Kamis (4/4). Apel ini bertujuan untuk memastikan kesiapan personel dan kelancaran pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1445 H.

“Polda Kepri juga mendirikan satu Pos Pelayanan di alun-alun Engku Putri Batam Centre. Pos ini akan berfungsi untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat selama arus mudik dan balik Lebaran,” kata Dirlantas Polda Kepri Kombes Pol Tri Yulianto.


Tri menekankan pentingnya komunikasi yang baik antar personel. Beliau menginstruksikan agar semua personel Subsatgas memiliki handy talkie dan menggunakan frekuensi Polda Kepri.

Baca Juga: Posisi Hilal Tinggi, Selasa, 9 April 2024, Serentak Rayakan Idul Fitri

Kabidhumas Polda Kepri Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad, mengatakan bahwa para Kasatgas memeriksa kelengkapan personel, sarana prasarana, dan kondisi pos secara keseluruhan.

“Buku mutasi menjadi salah satu fokus utama dalam pengecekan ini. Para Kasatgas memastikan bahwa setiap personel yang bertugas telah mencatat identitas diri dan kendaraan yang melintas di pos pengamanan,” ujarnya.

Ia menambahkan kelengkapan sarana prasarana juga tak luput dari pemeriksaan.

“Setiap pos pengamanan dipastikan telah dilengkapi dengan peralatan yang memadai, seperti meja, kursi, tenda, alat komunikasi, dan P3K,” sebutnya.

Baca Juga: Ribuan Warga Tinggalkan Batam Menuju Belawan

Pandra menekankan pentingnya menjaga sikap profesional, humanis, dan responsif dalam melayani masyarakat.

“Dengan kesiapan personel dan kelancaran pengamanan, diharapkan Hari Raya Idul Fitri 1445 H di Kepulauan Riau dapat berjalan dengan aman dan kondusif,” tutupnya. (*)

 

Reporter: Azis Maulana

spot_img

Baca Juga

Update