Sabtu, 23 November 2024

2 Hari Diluncurkan, Sudah Ada 400 Pendaftar Fuel Card 5.0

Berita Terkait

spot_img
Pengurusan fuel card sudah bisa dilakukan. (F. Cecep Mulyana / Batam Pos)

batampos – Antusias masyarakat Batam untuk memiliki kartu kendali Fuel Card 5.0, sebagai alat transaksi pembelina BBK jenis Pertalite ternyata cukup luar biasa. Buktinya baru diluncurkan sejak Jumat (26/4) siang hingga Minggu (28/4) siang sudah ada 400 pendaftar.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Batam, Gustian Riau mengatakan satu hari sejak dibuka saja, jumlah masyarakat Batam yang mengakses sudah 176. Angka ini tentunya menunjukan Antusias masyarakat sudag luar bissa untuk memiliki Fuel Card 5.0.


“Antusias masyarakat diluar prediksi kami, sebab Sabtu siang saja sudah ada 176 pendaftar, dan minggu siang ini sud lebih dari 400 Pendaftar,” ujar Gustian, Minggu (28/4).

Pendaftaran Fuel Card 5.0 keseluruhan dilaksanakan secara online, baik untuk pengajuan persyaratan hingga pembukaan rekening salah satu bank (KB Bank, Bank Sumut dan Bank CIMB Niaga).

“Untuk pendaftaran keseluruhan secara online. Jika syarat sudah lengkap, maka kami akan mengarahkan ke salah satu bank yang bekerjasama, pendaftaran juga secara online,” tegas Gustian.

Menurut dia, jika keseluruhan persyaratan lengkap, maka proses untuk memiliki kartu akan cepat juga. Dimana proses hingga memiliki kartu kendali, diperkirakan memakan waktu hingga tiga hari.

Baca Juga: Stiker Langganan Parkir Sudah Bisa Dicetak

“Kalau memang semua syarat lengkap, 3 hari saja sudah selesai,” sebutnya.

Dikatakan Gustian, meski pendaftaran dilakukan secara online, pihaknya menyiapkan sejumlah posko pelayanan untuk akses registrasi Fuel Card 5.0 tersebut. Selain di Kantor Walikota Batam, Kantor Badan Pengusahaan (BP) Batam Kantor Disperindag Kota Batam di Gedung Bersama lantai 5, Batamcenter, dan 11 SPBU.

“Ada posko pelayanan juga, untuk membantu masyarakat saat mengakses web pendaftaran. Namun tetap seluruh syarat dan pendaftaran dilakukan online,” ungkap Gustian.

Bahkan untuk memberi pelayanan maksimal, pihaknya tetap menugaskan pegawainya pada Sabtu dan Minggu. Begitu juga dengan Bank yang juga menugaskan pegawainya.

“Kadang pada hari kerja ada yang tak sempat, makany kami tetap buka posko pada Sabtu dan Minggu. Jadi tak ada alasan lagi nantinya, tak sempat dan sebagainy,” kata Gustian.

Diketahui, Disperindag Kota Batam melakukan Soft Launcing kartu kendali atau Fuel Card 5.0 sebagai alat transaksi pembelinan BBK jenis Pertalite pada Jumat lalu. Dimana Fuel Card 5.0 dikhususkan bagi mobil yang akan mengisi Pertalite. Dengan jumlah keseluruhan mobil berbahan bakar Pertalite ada 210 ribu. Penggunaan Fuel Card 5.0 akan mulai efektif pada. 1 Agustus nanti.

“Setelah tanggal Agustus, Pertalite dibeli dengaj Fuel Card 5.0, tidak tunai lagi,” pungkas Gustian. (*)

 

Reporter : Yashinta

spot_img

Baca Juga

Update