batampos – Sebanyak 2.069 pelamar dinyatakan lolos seleksi administrasi pada penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkup Pemerintah Kota (Pemko) Batam tahun 2024.
Dalam seleksi tahun ini, Pemko Batam membuka total 2.300 formasi, yang mencakup 109 formasi untuk tenaga pendidik. Lalu, ada 67 formasi untuk tenaga kesehatan, dan 2.124 formasi untuk tenaga teknis.
Proses pendaftaran berlangsung dari tanggal 1 hingga 20 Oktober 2024 melalui portal Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN). Demikian disampaikan oleh Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Batam, Hasnah.
Baca Juga:Â Program Bantuan Sekolah dan Beasiswa Kuatkan Kans Ansar Menangi Pilgub Kepri
“Dari total pelamar yang dinyatakan lolos seleksi administrasi, detailnya 135 pelamar untuk formasi guru, 45 pelamar untuk tenaga kesehatan, serta 1.889 pelamar untuk tenaga teknis,” ujar Hasnah, Selasa (5/11).
Hasil seleksi administrasi diumumkan secara resmi pada tanggal 30 Oktober hingga 1 November 2024. Bagi pelamar yang belum memenuhi kriteria administrasi dan dinyatakan tidak lolos, Pemko Batam menyediakan waktu untuk mengajukan sanggahan, yaitu dari tanggal 2 hingga 4 November 2024.
“Sanggahan dapat diajukan melalui laman resmi SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id. Hasil peninjauan terhadap sanggahan akan diumumkan melalui situs resmi BKPSDM Kota Batam,” katanya.
Baca Juga:Â Camat Sagulung Ajak Warga Budayakan Gotong Royong dan Tertib Buang Sampah
Sebelumnya, Pemko Batam mencatat bahwa sebanyak 2.357 orang telah mengirimkan dan menyelesaikan pendaftaran melalui aplikasi SSCASN 2024. Para pelamar ini berkompetisi untuk memperebutkan 2.300 posisi PPPK yang tersedia.
Dari jumlah tersebut, terdapat 137 pelamar untuk formasi guru, 45 pelamar untuk formasi tenaga kesehatan, dan 2.175 pelamar untuk formasi tenaga teknis. (*)
Reporter: Arjuna