Sabtu, 30 November 2024
spot_img

Masyarakat 37 Titik Kampung Tua Sepakat Menangkan ASLI dan SAYANG

Berita Terkait

spot_img
Warga kampung tua mendukung ASLI – SAYANG

batampos – Ribuan masyarakat dari 37 Kampung Tua memadati salah satu gedung pertemuan di MTC Nongsa, Jumat (23/11) malam. Masyarakat berkumpul guna memberikan dukungan kepada Ansar Ahmad – Nyanyang Haris Pratamura pada Pilgub Kepri dan Amsakar Achmad-Li Claudia Chandra pada Pilwako Batam.

Dukunga tersebut ditandai dengan pemakaian tanjak kepada calon. Tak hanya itu, mereka juga disuguhi kesenian melayu dari tarian, pantun hingga nyanyian Melayu.


“Kami masyarakat Kampung Tua hadir memberikan dukungan Ansar Ahmad-Nyanyang untuk Kepri dan Amsakar Achmad-Li Claudia untun Kota Batam,” ucap Ketua Rumpun Khazanah Warisan Batam (RKWB), Machmur Ismail.

Ia menyebutkan, seharusnya lebih banyak lagi yang akan hadir. Namun kondisi hujan dan banjir, seperti di Batuaji membuat sebagian besar masyarakat Kampung Tua tidak sampai di lokasi.

“Banjir ini salah satu masalah, yang kami akan harapkan pemimpin yang kami dukung untuk mengatasinya, ” ujarnya.

Sejumlah perwakilan masyarakat juga menyampaikan harapan kepada para calon, mereka meminta agar legalitas Kampung Tua menjadi hal yang akan diselesaikan saat kelak terpilih.

Amsakar dalam sambutannya, menyebutkan, khusus pasangan ASLI sejatinya sudah melakukan kesepakatan perihal harapan masyarakat Kampung Tua dan upaya memenangkan ASLI.

“Mudah-mudahan apa yang kita ikhtiarkan dan komitmen yang kita bangun dapat kita laksanakan,” harap dia.

Sementara itu, Ansar Ahmad menyebutkan, persoalan Kampung Tua sejatinya akan lebih muda diatasi jika ada lineritas antara level pemerintahan. Maka dari itu, ia meminta dukungan dari masyarakat Kampung Tua.

“Persoalan pertama terkait kampung tua adalah kepastian hukum, ini penting demi menjamin masa depan anak dan cucu kita semua,” ucapnya.

Kedua, ia menyebutkan tidak ada ruang kampung tua menjadi pihak yang termarjinal. Ia berjanji untuk turun tangan menata kampung tua agar semakin hebat ke depan.

“Kita berkomitmen menata kampung tua dengan sebaik baiknya. Orang dari Singapura dan negara lain (wisatawan) yang merindukan masa lalu maka kampung tua hadir sebagai penunjang,” pungkasnya. (*/adv)

spot_img

Update