batampos – Empat bundaran baru yang dibangun di Kota Batam, belum sepenuhnya rampung karena belum dilengkapi air mancur dan taman. Keempat bundaran tersebut berada di Simpang Barelang, Simpang Bascamp, Simpang Bandara, dan Simpang Punggur. Hingga kini, pengerjaan baru selesai ditahapan fisik jalan dan struktur utama.
Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, mengatakan, bahwa penyelesaian elemen tambahan, seperti air mancur dan taman, tidak memungkinkan untuk diselesaikan tahun ini.
“Gak keburu lagilah (pembuatan air mancurnya). Perencanaannya kan baru hanya fisiknya saja,” kata Rudi, Jumat (13/12).
Ia menjelaskan, bahwa penyelesaian tahap akhir bundaran tersebut akan menjadi tanggung jawab Wali Kota Batam yang terpilih pada periode mendatang. Namun, infrastruktur dasar seperti jaringan air dan kabel listrik telah disiapkan untuk memudahkan kelanjutan proyek.
“Jaringan air dan kabel sudah saya tanam semua. Tinggal didirikan saja,” ucapnya.
Berdasarkan pantauan di lapangan, keempat bundaran tersebut kini sudah dapat dilalui kendaraan, meskipun beberapa masih dalam tahap pengerjaan. Bundaran di Simpang Punggur dan Simpang Bandara, yang pembangunannya dikerjakan oleh BP Batam, adalah dua lokasi dengan progres yang masih belum rampung sepenuhnya.
Meski belum selesai sesuai desain awal, keberadaan bundaran ini diharapkan dapat memperlancar arus lalu lintas di area-area strategis Kota Batam. Namun, banyak pihak mendesak agar elemen estetika seperti air mancur dan taman segera ditambahkan, mengingat bundaran-bundaran ini juga berfungsi sebagai bagian dari wajah kota. (*)
Reporter : AZIS MAULANA