Kamis, 23 Januari 2025

Kemasan dan Branding Produk Jadi Fokus PLUT Batam Tingkatkan UMKM Lokal

Berita Terkait

spot_img
Buah tangan dari para pelaku usaha di Kota Batam yang terpajang di Unit Pelaksana Teknis Dinas Pusat Layanan Usaha Terpadu (UPTD PLUT) UMKM Batam yang berada di kawasan Golden Prawn, Bengkong. Foto: Arjuna/ Batam Pos

batampos – Upaya mendukung pertumbuhan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) Kota Batam, Kepulauan Riau, meluncurkan program inovatif yang bertujuan memfasilitasi kebutuhan perizinan dan pengembangan usaha UMKM lokal.

Konsultan PLUT Batam, Nurul Qamariah Adijaya, mengungkapkan bahwa program ini akan menjangkau 10 kecamatan di Kota Batam melalui sosialisasi dan edukasi kepada para pelaku usaha. Beberapa layanan utama yang ditawarkan meliputi pengurusan Nomor Induk Berusaha (NIB), Izin Pangan Industri Rumah Tangga (PIRT), sertifikasi halal, hingga desain kemasan produk.


“Kami hadir langsung ke tengah masyarakat untuk memfasilitasi pelaku UMKM. Selain itu, kami juga memberikan pelatihan wirausaha, branding produk, serta pemahaman tentang standar kemasan yang sesuai dengan kebutuhan pasar,” ujar Nurul, Rabu (22/1).

Baca Juga: Harus Bayar Biaya Bulanan, Warga Batam Keberatan Pemberlakuan Fuel Card

Nurul menjelaskan bahwa PLUT Batam saat ini memprioritaskan pelatihan terkait pengemasan produk, khususnya untuk produk kuliner dan kerajinan tangan. Ia menyebutkan berbagai pilihan kemasan yang disesuaikan dengan jenis produk, mulai dari standing pouch, toples, kardus, hingga paper bag.

“Kami melihat kemasan sebagai elemen penting dalam daya tarik produk. Oleh karena itu, kami memberikan edukasi kepada pelaku usaha terkait standar kemasan, mulai dari material hingga desainnya,” katanya.

PLUT Batam juga berupaya menghadirkan layanan kemasan terpadu di gedung PLUT. Pelaku usaha dapat berkonsultasi langsung untuk mengevaluasi kemasan mereka, sekaligus mendapatkan rekomendasi desain yang sesuai.

“Kami tidak hanya berhenti pada konsultasi. Pelaku UMKM juga diberikan jasa pembuatan desain kemasan, pelatihan stiker dan pelabelan, hingga layanan foto produk. Dengan begitu, semua kebutuhan pengemasan dan branding bisa terpenuhi di satu tempat,” tambah Nurul.

Nurul menekankan pentingnya pelabelan pada kemasan yang memuat informasi produk secara lengkap dan sesuai standar. “Pelabelan itu harus mencantumkan informasi penting yang terbuka bagi pelanggan. Selain itu, kami juga membantu pelaku UMKM dalam mendesain label yang menarik,” ujarnya.

Baca Juga: Pengawasan Ketat, Pendaftaran IMEI Menurun Drastis di Batam

Tidak hanya itu, PLUT Batam menyediakan layanan foto produk untuk mendukung pemasaran. Menurut Nurul, foto produk yang menarik dan autentik dapat meningkatkan daya tarik produk di pasaran.

“Dengan layanan one-stop service ini, kami berharap pelaku UMKM bisa lebih percaya diri dalam memasarkan produknya. Mulai dari desain kemasan, pelabelan, hingga foto produk, semuanya bisa dilakukan di PLUT Batam,” ujar Nurul.(*)

 

 

Reporter: Azis Maulana

spot_img

Update