batampos – Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad mengimbau masyarakat di wilayah yang berpotensi terdampak bencana untuk meningkatkan kewaspadaan menghadapi cuaca ekstrem yang diperkirakan masih akan berlangsung hingga satu pekan ke depan.
Terutama bagi warga yang tinggal di kawasan rawan banjir dan longsor, Amsakar meminta agar mereka sementara waktu mengungsi ke tempat yang lebih aman seperti rumah kerabat, keluarga, atau ke RT/RW terdekat.
“BMKG mengestimasi cuaca ekstrem akan terus berlanjut hingga beberapa hari ke depan. Untuk wilayah yang sudah terdampak longsor dan banjir sebelumnya, saya harap masyarakat segera mencari tempat aman,” ujar Amsakar, Kamis (16/1).
Baca Juga:Â Hadapi Cuaca Ekstream, Kapolresta Minta Personel Cepat Tanggap
Hujan deras yang mengguyur Kota Batam selama tiga hari berturut-turut mengakibatkan bencana di berbagai wilayah. Salah satu lokasi terdampak parah adalah kawasan Tiban Koperasi, di mana lima rumah rusak akibat longsor.
Dari jumlah tersebut, tiga rumah mengalami kerusakan parah, sementara bencana ini juga merenggut empat korban jiwa. (*)
Reporter: Azis Maualana