batampos – Prediksi lawan kotak kosong pada Pilkada Batam 2024 terus mencuat usai 10 partai politik (parpol) mendukung pasangan Amsakar Achmad – Li Claudia Chandra.
Amsakar terang-terangan tak jemawa soal lawan kotak kosong. Bahkan baginya, kotak kosong juga lawan.
Menurut Amsakar, banyaknya dukungan menjadi bukti bahwa pihaknya mendapat tempat spesial di hati parpol. Itu menjadi buah dari perjuangannya selama dua tahun terakhir bersama dengan para relawan.
Baca Juga: Dukungan ke Amsakar Achmad – Li Claudia Chandra Bertambah
“Perjalanan saya bersama relawan, dan sekarang didukung partai politik adalah untuk mewujudkan keinginan masyarakat,” ujarnya, Jumat (26/7).
Ia menuturkan hal lain yang juga menjadi penguat, adalah survei di Batam yang juga bagus. Hal demikian menjadi motor bagi Amsakar – Li Claudia komit maju di Pilkada Batam.
“Alhamdulillah, surveinya bagus. Jadi kami berdua makin mantap untuk maju di Batam ini. Relawan, partai politik, dan masyarakat adalah tenaga bagi kami,” katanya.
Amsakar mengatakan, sejak keluarnya dukungan dari sejumlah partai, dia dan Li Claudia bersiap melakukan pendaftaran sebagai calon kepala daerah ke KPU Batam.
Mendekati waktu pelaksanaan yang makin dekat, ia mengaku tengah mematangkan tim yang sudah memberikan dukungan. Koalisi yang sudah memberikan rekomendasi terhadap kedua pasangan itu memang sudah bertemu. Ke depan, akan dimatangkan dan dijadikan satu tim sehingga memudahkan koalisi menjelang Pilkada Batam 2024.
“Komitmen kami adalah memajukan Batam. Niat baik kami, dan tidak ada kepentingan pribadi,” katanya.
Disinggung mengenai tugas di pemerintahan, Amsakar mengaku masih menjalankan tugas seperti biasa. “Kalau ada disposisi masuk ke saya, tentu saya jalan. Menurut saya teman- teman di pemerintahan juga sudah terbiasa menyelesaikan penugasan di pemerintah. Namun, begitu kita tetap menjalankan apa yang menjadi kewenangan kita,” katanya.
Seperti diketahui parpol yang sudah memberikan dukungan ke Amsakar – Li Claudia yaitu, Partai Gerindra, NasDem, PKB, PPP, PSI, PAN, Golkar, Demokrat, PKN, dan terbaru Hanura. Berdasarkan kursi di DPRD Batam koalisi yang mendukung pasangan ini berjumlah 37. (*)
Reporter: Arjuna