batampos – Pendaftaran Batam Pos Badminton Tournament telah ditutup, 26 Februari lalu. Meskipun pendaftaran dibuka hanya sepekan saja, namun animo masyarakat sangat tinggi. Sampai saat ini ada sebanyak 128 ganda putra yang mengikuti kegiatan ini.
“Sebenarnya masih banyak yang mau ikut lagi, tapi kami hanya buka slotnya maksimalnya segitu saja,” kata Ketua Panitia Batam Pos Badminton Tournament, Levina, Senin (27/2).
Saat ditanya rangkaian kegiatan hari ini (28/2), Levina mengatakan bahwa akan dilaksanakan Technical Meeting serta penarikan pengundian siapa yang akan bermain pertama kali.
“Lokasinya di Tempat Makan Kopitiam Batam Center,” ucap Levina.
Baca Juga:Â Tim Rutan Batam Siap Berlaga pada Batam Pos Badminton Tournament
Levina mengatakan, kegiatan ini terlaksana berkat dukungan banyak pihak, mulai dari Pemko Batam, Bapenda Batam, Utama Grup, Batam 1 Hotel, PKP, Kaliban Grup, Harris Barelang, PLN Batam, Pasifik Place Hotel, Harbour Bay, Italymoda, BP Batam, Marga Lie, Golden Prawn, Bintang Toejdoeh dan Sahid Hotel.
“Kami mengucapkan terimakasih kepada pihak-pihak yang support penuh,” ujarnya.
Levina mengatakan, hadiah yang disiapkan belasan juta rupiah. Ia menjelaskan untuk juara satu, mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp 5 juta, kupon menginap dan gift card dari Tokopedia.
Baca Juga:Â Gubernur Kepri: Kalau Mau BP Batam dan Pemprov Kepri Bisa Bergabung
Sementara itu, juara dua mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp 3 juta, kupon menginap dan gift card dari Tokopedia. Juara 3 mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp 2 juta dan gift card dari Tokopedia.
“Juara 4, uang tunai Rp 1 juta dan gift card dari Tokopedia. Lalu, juga ada berbagai hadiah menarik lainnya,” ucap Levina.
Turnamen ini, kata Levina, akan diselenggarakan dari 1 hingga 5 Maret. (*)
Reporter: FISKA JUANDA