Minggu, 22 September 2024

Antisipasi Kerusuhan dan Tindak Kejahatan, Polisi Fokus Pengamanan Kampanye

Berita Terkait

spot_img
download 1
Iptu Doddy Basyir

batampos – KPU menjadwalkan masa kampanye selama 75 hari ke depan atau hingga 10 Februari 2024 mendatang. Kegiatan kampanye ini sudah terlihat di Bengkong Sadai yang dilakukan salah satu Caleg DPRD Kota Batam, Rabu (6/12).

Kapolsek Bengkong, Iptu Doddy Basyir mengatakan dalam masa kampanye ini, pihaknya melakukan pengamanan. Tujuannya untuk mengantisipasi terjadinya hal yang tidak diinginkan, seperti kerusuhan maupun tindak kejahatan.



“Kita terus memberikan rasa aman dan nyaman untuk setiap kegiatan masyarakat. Termasuk kegian kali ini, karena tahapan Pemilu terus bergulir sehingga kita mengantisipasi hal yang tidak diinginkan,” ujar Doddy.

Baca Juga: Cabai dan Bawang Merah Jadi Komoditas Penyebab Inflasi

Ia menjelaskan, hasil yang dicapai sejak acara dimulai hingga selesai dilakukan berjalan dengan lancar, aman, dan terkendali.

“Kita lakukan apel terlebih dahulu dan turun ke lokasi untuk melakukan pengamanan hingga kegiatan selesai dilakukan,” katanya.

Doddy juga mengimbau masyarakat untuk tetap menciptakan situasi kondusif di Batam dan Bengkong khususnya menjelang Pemilu dilaksanakan nantinya.

“Kita sama-sama menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif. Harus berperan semuanya, termasuk masyarakat,” tutupnya. (*)

 

 

Reporter: YOFI YUHENDRI

spot_img

Update