
batampos – Libur panjang akhir pekan membawa lonjakan signifikan jumlah penumpang di Pelabuhan Feri Internasional Batam Center. Hingga Senin (12/5), ribuan wisatawan memadati terminal pelabuhan, terutama mereka yang berasal dari Singapura dan Malaysia yang hendak kembali setelah menikmati liburan di Batam dan sekitarnya.
Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KPLP) Batam Center, Erik Mario Sihotang, mengatakan peningkatan arus penumpang sudah terasa sejak akhir pekan lalu. Namun, puncak kepadatan justru terjadi pada Senin ini, saat arus balik menuju luar negeri berlangsung.
“Untuk hari ini, yang meningkat adalah arus balik ke Singapura dan Malaysia. Kami perkirakan total penumpang mencapai sekitar 10 ribu orang. Seluruh armada kapal yang melayani rute ke dua negara tersebut saat ini dalam kondisi penuh,” ujar Erik.
Untuk mengantisipasi lonjakan tersebut, otoritas pelabuhan bersama operator pelayaran telah menyiapkan langkah antisipatif. Salah satunya dengan menambah jadwal pelayaran (extra trip) sebanyak tujuh kapal tambahan yang melayani rute ke Malaysia dan Singapura.
“Kami terus berkoordinasi dengan operator kapal agar jadwal keberangkatan bisa diatur seefisien mungkin. Hal ini penting agar tidak terjadi penumpukan penumpang di terminal,” jelasnya.
Selain itu, pihak pelabuhan juga mengimbau seluruh penumpang agar tiba lebih awal di pelabuhan guna menghindari keterlambatan atau kemacetan di titik-titik pemeriksaan.
Protokol keselamatan juga diminta tetap dipatuhi oleh seluruh calon penumpang selama berada di area pelabuhan.
Pantauan Batam Pos di lapangan, antrean panjang tampak di loket tiket dan area pemeriksaan imigrasi sejak pagi. Meski ramai, proses keberangkatan tetap berlangsung tertib dan terkendali berkat pengamanan gabungan dari petugas pelabuhan, imigrasi, dan aparat keamanan.
Libur panjang kali ini dimanfaatkan banyak warga Batam untuk berkunjung ke luar negeri, khususnya ke negara tetangga seperti Singapura dan Malaysia yang hanya berjarak sekitar satu jam pelayaran dari Batam. (*)
Reporter: Aziz Maulana



