Jumat, 20 September 2024
spot_img

Arus Balik, Puluhan Ribu Orang Lalui Bandara Internasional Hang Nadim

Berita Terkait

spot_img
bp batam hang nadim 1
Para calon penumpang mengantre untuk check in di Bandara Internasional Hang Nadim Batam. Foto: BP Batam untuk Batam Pos

batampos – Arus balik mudik Lebaran 2023 mencapai puncaknya pada Sabtu dan Minggu kemarin di Bandara Hang Nadim Batam setelah pasca libur Lebaran, tercatat dalam sehari penumpang 15 sampai 16 ribuan jiwa penumpang dengan total penerbangan mencapai 100 flight.

“Pada akhir pekan kemarin ialah puncaknya arus balik mudik pada Sabtu mencapai 16 ribuan penumpang dalam sehari dan Minggu ada 15 ribuan penumpang kemungkinan berlanjut di hari ini,” ujar Dirut PT BIB Hang Nadim Batam, Pikri Ilham Kurnianysah, Senin (1/5/2023).



Dari data yang di himpun dari posko angkutan lebaran pada Minggu 30 April 2023 tecatat pada kedatanagn 7.829 ribu penumpang lalu keberangkatan ada 7538 ribu penumpang dan total 15.367 penumpang.

Baca Juga: Warga Sekupang Minta Pemerintah Serius Tangani Jalan Berdebu dan Rusak

“Peningkatan tumbuhnya jumlah penumpang di akumulasi dari akhir pekan kemarin ada 31.882 ribu,” jelasnya.

Pihaknya yakni PT BIB selalu mengupayakan pelayanan yang maksimal kepada pengguna jasa terutama pada antrean check in agar kondusif .

BIB telah koordinasi dengan maskapai agar calon penumpang untuk dilakukan pemanggilan agar tidak terjadi ketinggalan pesawat.

Baca Juga: Warga Singapura Serbu Batam, Penumpang Tiba di Pelabuhan Internasional Batam Center Membludak

“Meskipun antrean panjang, terutama bagi penumpang tidak perlu khawatir karena dari maskapai akan memanggil dan diupayakan agar tidak tertinggal keberangkatan pesawat, kecuali jika penumpang datang terlambat dan belum masuk antrean,” pungkasnya.(*)

Reporter: Azis Maulana

spot_img
spot_img

Update