Minggu, 29 September 2024

Bakti Kesehatan Polda Kepri, Berikan Layanan KB hingga Operasi Bibir Sumbing

Berita Terkait

spot_img
image0 10
Kapolda Kepri, Irjen Pol Yan Fitri Halimansyah menyaksikan anak yang dikhitan di RS Rumah Sakit Bhayangkara Polda Kepri, Rabu (26/6).

batampos – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polda Kepulauan Riau (Kepri) bersama Biddokkes dan RS Bhayangkara Batam menggelar serangkaian kegiatan Bakti Kesehatan (Baktikes) di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Kepri.

Kapolda Kepri Irjen Pol Yan Fitri Halimansyah, mengatakan bakti kesehatan ini dalam rangkaian hari jadi Bhayangkara ke-78.



“Hari ini kita melaksanakan kegiatan bakti kesehatan operasi bibir sumbing dan sunatan massal. Aktifitas ini sudah berjalan sejak kemarin di pantai Bale- Bale, Nongsa dengan pemeriksaan kesehatan bagi warga,” kata Yan Fitri, Rabu (26/6).

Yan menyebut kegiatan ini menjangkau dan memberikan berbagai layanan kesehatan bagi ribuan masyarakat, menunjukkan komitmen kuat Polri dalam mendukung kesehatan dan kesejahteraan masyarakat.

Sebanyak 750 kantong darah berhasil dikumpulkan dalam kegiatan donor darah, menunjukkan kepedulian masyarakat terhadap sesama.

“Layanan pengobatan umum pun diikuti oleh 650 orang, dan 102 orang lainnya mendapatkan pelayanan kesehatan gigi. Bagi anak-anak, kegiatan khitanan massal dan penanganan stunting pun disediakan,“ terangnya.

Upaya ini dalam meningkatkan kesehatan masyarakat tak berhenti di situ. Baktikes juga menyediakan layanan keluarga berencana (KB) kepada 30 orang dan melaksanakan operasi bibir sumbing untuk 6 anak. Selain itu, 350 orang mengikuti pelatihan Bantuan Hidup Dasar (BHD) untuk meningkatkan keterampilan masyarakat dalam memberikan pertolongan pertama pada korban gawat darurat.

Tak lupa, pemeriksaan kesehatan pun diberikan kepada 436 penyandang disabilitas dari SLB Kartini dan SLB Negeri Batam.

“Kegiatan ini merupakan wujud komitmen Polri dalam mendukung kesehatan dan kesejahteraan masyarakat Kepri,” tutupnya. (*)

Reporter: AZIS MAULANA

spot_img

Update