Sabtu, 21 September 2024

Bintik Merah di Sekujur Tubuh, Dinkes Batam Belum Pastikan Itu Flu Singapura

Berita Terkait

spot_img
flu singapurajpg 20220519052032
Ilustrasi flu singapura (id.theasianparent.com)

batampos – Sejumlah warga Batam mengeluhkan munculnya penyakit gatal-gatal dan bintik merah pada anaknya. Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Batam Didi Kusmarjadi mengatakan, bintik-bintik merah di sekujur tubuh yang dilaporkan masyarakat, belum bisa dipastikan itu dampak dari flu Singapura.

Hal ini mengingat penyakit infeksi virus ini lebih sering menyebabkan timbulnya sariawan dan luka lepuh di kulit. Dalam istilah medis, kondisi ini disebut sebagai penyakit pada tangan, kaki, dan mulut (hand, foot, and mouth disease).



“Jadi untuk sementara gejala bintik merah di badan ini diduga hanya biang keringat,” ujar Didi, Minggu (22/10).

Baca Juga: Sejumlah Orang Tua Keluhkan Ada Bintik Merah di Badan Anaknya, Cepat Menular, Khawatir Flu Singapura

Namun begitu, Didi mengaku sudah menurunkan timnya ke lapangan untuk melakukan penyelidikan epidemiologi bersama tim dari Puskesmas untuk memastikan gejala dan penanganan dari penyakit yang disebut sangat cepat menular tersebut.

“Kalau melihat dari gejalanya ini bukan flu singapura. Namun untuk memastikan kita sudah turunkan tim ke lapangan untuk selanjutnya dilakukan penyelidikan epidemiologi,” tuturnya.

Sebelumnya, sejumlah orang tua di Batam mengeluhkan anak-anaknya mengalami gatal mirip biang keringat di sekujur tubuh. Penyakit tersebut diakui sangat mudah menular dan bahkan ada yang menyebutkan ini dampak virus flu singapura.

“Di sekolah anak saya juga banyak yang kena sampai ke wajah. Kita gak tau apakah ini termasuk flu singapura,” kata Andi, warga Batam Kota, Jumat (20/10).

Baca Juga: Pacaran dengan Pria Berusia 37 Tahun, Siswi SMA di Batam Digauli Tetangga

Ia menyebutkan, penularannya pun dinilai sangat cepat ke anggota keluarga lainnya. Awalnya anak kedua yang terkena penyakit ini, lalu pindah ke anak pertama dan sekarang istrinya. “Kabarnya kalau kena flu Singapura efeknya gitu. Kita juga sudah coba bawa berobat tapi belum sembuh,” tuturnya.

Hal senada juga dikatakan Ali, warga Batuaji. Ia mengaku anaknya sudah hampir satu bulan mengalami gejala seperti ini. Gatal-gatal di sekujur tubuh bahkan sampai ke bagian kepala.

“Udah bawa ke dokter berobat tiga kali tak sembuh juga. Kata dokternya memang gejala flu singapura,” ungkap Ali. (*)

 

Reporter: Rengga Yuliandra

spot_img

Update