Jumat, 16 Januari 2026

Dipasang Barier dan Spanduk, Jalan Rusak di Jalur Lambat Sudirman

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Pengendara melintas dijalan Sudirman yang kondisi jalannya amblas, Selasa (27/5). F Cecep Mulyana/Batam Pos

batampos – Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Batam bersama BP Batam memasang barrier atau penghalang di jalan berlubang di jalur lambat di Jalan Sudirman, Batam Kota. Pemasangan ini untuk mencegah adanya korban kecelakaan tunggal.

“Kita laporkan langsung adanya jalan lubang inu. Dari BP Batam sudah memasang barrier,” ujar Kadishub Kota Batam, Salim, Selasa (27/5).

Selain pemasangan barrier, BP Batam juga memasang spanduk imbauan di lokasi. Pengendara yang melintas diminta untuk mengurangi kecepatan.

“Spanduk juga dipasang. Kita minta dengan adanya rambu ini, pengendara lebih waspada,” katanya.

Salim menambahkan pemasangan barrier dan spanduk tersebut bersifat sementara. Sebab, jalan tersebut dijadwalkan akan segera diperbaiki.

“Infonya dari BP Batam akan memperbaiki. Jadi ini untuk sementara saja,” ungkapnya.

Salim mengaku pemasangan rambu juga akan digesakan di jalur cepat Jalan Sudirman tersebut. Sebab, jalan ini terdiri dari 5 lajur.

“Pemasangan rambu juga kita koordinasikan dengan BP Batam. Karena jalan sudah lebar, dibutuhkan banyak rambu,” tutupnya.

Diberitakan sebelumnya, jalur lambat di Jalan Sudirman, Batam Kota hingga kini masih rusak dan terdapat lubang besar. Jalan ini dinilai membahayakan pengendara, khususnya pada malam hari.

Ilham, salah seorang pengendara mengaku lebih waspada saat melintas di jalur lambat Sudirman. Selain berlubang, jalan tersebut bergelombang.

“Sudah rusak parah jalannya. Bukan hanya lubang, tapi bergelombang juga,” katanya. (*)

Reporter: YOFI YUHENDRI

Update