Rabu, 6 November 2024

Disdukcapil Batam Gencar Sosialisasi KTP Digital

33.000 Penduduk Batam Sudah Punya KTP Digital

Berita Terkait

spot_img
KTP Digital Dalil Harahap
Pegawai Disduk Capil Kota Batam yang ditugaskan di kantor Camat Batuaji menginput data warga yang mengurus KTP Digital, Kamis (02/11). F Dalil Harahap/Batam Pos

batampos – Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Batam, mencatat sebanyak 33.067 warga sudah memiliki KTP digital. Dinas berusaha terus melakukan sosialisasi agar target Identitas Kependudukan Digital (IKD) tercapai.

Kepala Disdukcapil Batam, Heryanto mengatakan, sosialisasi tersebut menyasar ke lingkungan sekolah, perbankan hingga ke perusahaan swasta. Kini pihaknya tengah memproses 903.104 KTP digital.

“903.104 orang ini masih proses rekam. Lalu ada 1.400 orang lainnya yang belum melakukan aktivasi,” katanya, Jumat (9/8).

Kegunaan KTP digital ini sama halnya dengan e-KTP. Yang membedakan hanya tampilannya saja. Begitu juga dengan manfaat dan fungsi tidak ada bedanya. Nanti akses KTP digital bisa melalui seluler.

Sejak diluncurkan KTP digital tersebut, banyak memberi manfaat bagi masyarakat. Hadirnya KTP digital ini, untuk mengakomodir persediaan blangko yang mulai terbatas.

“Ke depan nantinya semua identitas kependudukan akan beralih ke digital. Untuk saat ini sudah ada sebanyak 33.000 masyarakat Batam yang memiliki KTP digital,” ujar Heryanto.

Penggunaan KTP digital sebagai terobosan baru sehingga data kependudukan bisa diakses mudah dalam genggaman. Di dalamnya sudah mencakup Nomor Induk Kependudukan, data NPWP, BPJS Kesehatan, BPJS Ketenagakerjaan, juga pajak dan data pemilih.

Masyarakat yang ingin melakukan aktivasi KTP digital bisa dilakukan di kantor kecamatan, mal pelayanan publik ataupun bisa langsung ke Disdukcapil Batam yang berada di Sekupang. (*)

Reporter: Arjuna

spot_img

Update