
batampos – Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Batam mengimbau para pemberi kerja untuk membuka kesempatan kerja secara inklusif tanpa diskriminasi, baik berdasarkan gender, usia, maupun latar belakang lainnya. Hal ini disampaikan sebagai bagian dari komitmen pemerintah dalam menciptakan lingkungan kerja yang adil dan produktif bagi seluruh masyarakat.
Kepala Disnaker Kota Batam, Rudi Sakyakirti mengatakan bahwa pihaknya terus mendorong agar perusahaan maupun pelaku usaha, termasuk di sektor informal, memberikan kesempatan kerja yang setara bagi setiap individu.
“Kami selalu menghimbau dan mengharapkan kepada pemberi kerja untuk dapat menerima tanpa diskriminasi, baik gender, usia, dan lainnya. Hal yang terpenting adalah bakat dan minat seseorang untuk bekerja. Dengan begitu akan mendorong produktivitas kerja,” ujarnya, Selasa (13/5).
Baca Juga: Panasonic Umumkan PHK Global, Disnaker Batam Belum Terima Laporan
Menurutnya, ketika seseorang ditempatkan di bidang yang sesuai dengan minat dan kemampuannya, maka potensi yang dimiliki bisa berkembang secara maksimal. Hal ini tidak hanya menguntungkan pekerja itu sendiri, tapi juga berdampak pada efisiensi dan produktivitas perusahaan atau pelaku usaha.
Selain itu, Disnaker Batam juga mendorong agar tenaga kerja purna atau usia lanjut tetap diberikan kesempatan bekerja, khususnya di sektor informal. Meski tidak lagi produktif secara fisik seperti usia muda, pekerja lansia tetap memiliki potensi dan pengalaman yang bisa dimanfaatkan, tentunya dengan penyesuaian beban kerja.
“Pemberi kerja di sektor informal juga kami dorong untuk dapat mempekerjakan tenaga kerja purna (usia lanjut) dengan beban kerja yang ringan. Ini penting agar mereka tetap memiliki rutinitas kegiatan dan pendapatan tambahan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari,” tambah Rudi.
Ia menilai, partisipasi lansia dalam dunia kerja dapat membantu meningkatkan kesejahteraan mereka sekaligus menjaga kesehatan mental dan fisik melalui keterlibatan aktif dalam aktivitas sosial.
Baca Juga: Pudar, Dinding Terkelupas: Jalan Layang Laluan Madani Tidak Terawat
Lebih lanjut, Disnaker berkomitmen untuk terus melakukan sosialisasi dan pendampingan kepada para pelaku usaha agar tercipta hubungan kerja yang harmonis, inklusif, dan berkeadilan.
“Kami akan terus mengawal hal ini melalui pembinaan dan monitoring ketenagakerjaan. Harapannya, dunia kerja di Batam semakin terbuka bagi semua kalangan tanpa memandang batasan-batasan yang tidak relevan lagi di era modern ini,” tutupnya. (*)
Reporter: Rengga Yuliandra



