Sabtu, 23 November 2024

DPW Partai NasDem Buka Penjaringan

Berita Terkait

spot_img
Rapat internal DPW Partai NasDem Provinsi Kepulauan Riau terkait proses penjaringan bakal calon kepala daerah (Bacalon). (F. Istimewa)

batampos – DPW Partai NasDem Provinsi Kepulauan Riau membuka tahapan pemilu penjaringan bakal calon (Bacalon) kepala daerah hingga tanggal 11 Mei mendatang. Ketua Tim Penjaringan DPW Partai NasDem Teuku Afrizal Dachlan menyampaikan persiapan tahapan sudah mulai dan berjalan di DPD yang ada di Provinsi Kepri.

DPP Partai NasDem sudah mengeluarkan aturan bahwa setiap provinsi membentuk tim penjaringan. Secara serentak di nasional, tim penjaringan ini sudah bekerja, dan membuka pendaftaran bacalon di Pilkada mendatang.


“Termasuk di Provinsi Kepulauan Riau. Saya diberikan kepercayaan untuk menjadi ketua penjaringan,” kata dia, Kamis (9/5).

Ia menjelaskan untuk tingkat daerah, dibentuk tim penjaringan, tim verifikasi, dan tim penetapan bakal calon.

Baca Juga: Soroti PAD Retribusi Parkir, DPRD Minta Evaluasi Kinerja Dishub Kota Batam

Dari tanggal 1-7 Mei sudah membuka penjaringan. Khusus untuk Batam diberikan perpanjangan pendaftaran hingga 11 Mei mendatang. Sementara enam kabupaten/kota lainnya sudah selesai.

Setelah penjaringan dan verifikasi dilakukan, kemudian masing-masing DPD melakukan rapat pleno, kecuali Batam.

“Alhamdulillah untuk Kota Batam sudah mendaftar beberapa kandidat bakal calon. Sudah ambil formulir pendaftaran, mungkin besok atau lusa sudah mengembalikan formulir,” ujarnya.

Afrizal menambahkan untuk tingkat provinsi juga dilakukan perpanjangan waktu pendaftaran hingga tanggal 11 Mei atau sama dengan pendaftaran di DPD Partai NasDem Batam.

“Sudah mendaftar beberapa figur, dan mengambil formulir. Termasuk juga Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Kepri Muhammad Rudi. Begitu juga kabupaten dan kota lain. Sudah terjaring bacalon,” ungkapnya.

Ia menambahkan untuk hasil semua proses penjaringan di tingkat DPD dan DPW akan diumumkan, dan dilanjutkan ke DPP untuk ditindaklanjuti tanggal 15 Mei mendatang.

“Untuk DPP Partai NasDem para bakal calon akan diplenokan, dan mengikuti beberapa tes, termasuk sekolah calon kepala daerah. Ini dilaksanakan setelah bacalon diberikan surat rekomendasi calon kepala daerah,” terang Afrizal.

Untuk nama- nama yang sudah mendaftar melalui sudah ada, namun ia belum menerima dari masing-masing DPD Partai NasDem.

Sumber untuk figur berasal dari internal maupun eksternal. Tentu pihaknya akan objektif dengan berbagai pertimbangan dari bacalon.

Untuk koalisi masih terus dijalin antar partai politik. Ia berharap Partai NasDem bisa mengusung kader internal dan menang dalam Pilkada mendatang.

“Untuk Pak Amsakar belum ada. Kami juga menunggu untuk yang Batam ini. Makanya diperpanjang untuk waktu pendaftarannya,” tutup Afrizal.

Ia mengatakan menyongsong Pilkada 2024 ini, jika tidak ada perubahan rencananya akan diselenggarakan 27 November mendatang. Ia berharap Partai NasDem mampu mempertahankan dominasi di Provinsi Kepri ini, salah satunya melalui Pilkada mendatang. (*)

 

Reporter : YULITAVIA

 

spot_img

Baca Juga

Update