Kamis, 28 November 2024
spot_img

Drainase Belum Rampung, Banjir di Depan Plaza Aviari

Berita Terkait

spot_img
Camat Batuaji, Faisal Novrieco (kiri kemeja putih) saat meninaju banjir yang terjadi di depan Plaza Aviari, Rabu (30/11/2022) malam. Foto: Istimewa untuk Batam Pos

batampos – Hujan deras yang mengguyur Kota Batam, Rabu (30/11), membuat sejumlah rumah yang berada di Kelurahan Bukit Tempayan Kecamatan Batuaji terendam bajir.

Pemukiman warga yang terendam banjir yaitu Perumahan Siera dan Perumahan Masyeba, serta pertokoan Aviari Plaza. Aktivitas warga dilokasi tersebut pun menjadi ikut terganggu.


Besarnya intensitas hujan ini diperparah oleh pembangunan drainase di depan RSUD Embung Fatimah yang belum rampung dikerjakan.

“Drainasenya belum rampung, sehingga tidak berfungsi dengan baik saat hujan kemarin,” ujar Camat Batuaji, Faisal Novrieco yang turut mengecek banjir ke lokasi, Rabu(30/11) malam.

Baca Juga: Hujan Deras, Perumahan di Tanjunguncang Terendam Banjir

Namun dikatakan Faisal, air mulai surut dua jam setelah hujan berhenti sekitar pukul 21.00 WIB. Jalan yang tertutup total akibat terendam banjir sudah bisa dilalui.

“Kami kemarin sudah meninjau, memang drainase didepan RSUD dan makam pahlawan belum secara penuh terhubung. Sehingga salurun air tidak terhubung secara penuh. Tapi semalam air surut surut,” kata Faisal.

Akibat terendam air hujan, sebagian warga perumahan Masyeba terpaksa harus mengungsi ke tempat kerabat. Sebab, genangan air masuk ke dalam rumah.

“Terpaksa harus menginap di tempat keluarga. Karena memang rumah kami selalu menjadi langganan banjir,” ujar Anton, warga Masyeba. (*)

 

 

 

Reporter : Rengga Yuliandra

spot_img

Update