Senin, 25 November 2024

Dukung Kader Internal, DPD Partai Golkar Tak Buka Penjaringan

Berita Terkait

spot_img
Saat ini, untuk Pilwakot Batam Partai Golkar memberikan dukungan penuh terhadap Amsakar Achmad yang saat ini menjabat Wakil Wali Kota Batam. Foto: Yulitavia/ Batam Pos

batampos – Mendekati penyelenggaraan tahapan pendaftaran bakal calon (Balon) kepala daerah di Pilkada yang akan diselenggarakan November mendatang, beberapa partai politik sudah menuntaskan tahapan penjaringan balon yang akan diusung.

Ketua DPD Partai Golkar Kota Batam, Yunus Muda mengatakan DPD Batam tidak membuka penjaringan, dan lebih mendukung kader internal untuk maju di Pilkada mendatang.


Berdasarkan surat DPP Partai Golkar bernomor: Sund- 308 /GOLKAR/XI/2023 sudah ada empat nama kader internal yang diberikan mandat untuk meramaikan Pilkada. Pertama ada Gubernur Kepri, Ansar Ahmad, Ketua DPD Golkar Kepri, Akhmad Ma’ruf, Taba Iskandar, dan Ketua DPD Partai Golkar, Yunus Muda.

“Tak ada buka penjaringan memang. Karena kami mendorong kader untuk maju. Suratnya kan sudah ada,” kata dia saat dijumpai di Kantor DPRD Kota Batam, Jumat (31/5) sore.

Disinggung mengenai dukungan terhadap bakal calon wali kota Batam, Amsakar Achmad, ia mengatakan itu sudah menjadi putusan dari partai. Saat ini, untuk Pilwakot Batam Partai Golkar memberikan dukungan penuh terhadap Amsakar Achmad yang saat ini menjabat Wakil Wali Kota Batam.

Ia menjabarkan, saat ini, DPP Partai Golkar tengah melakukan survei kepada setiap calon yang didukung, dan akan diusung di Pilgub dan Pilwakot Batam. Survei ini langsung dilakukan pusat, untuk melihat elektabilitas calon yang akan diusung tentunya.

“Masih berjalan surveinya. Nanti juga akan diumumkan dari pusat. Rekomendasi untuk mengusung bacalon yang mana untuk Batam dan Kepri,” sebutnya.

Yunus menyebutkan survei meliputi kader internal, dan eksternal. Untuk Batam, sudah muncul beberapa nama dan tokoh yang menyatakan minat untuk turut meramaikan Pilwako Batam November mendatang.

Beberapa nama yang sudah tidak asing memang, pertama Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, Wakil Gubernur Kepri, Marlin Agustina, dan Sektretaris Daerah Pemko Batam, Jefridin Hamid.

“Semua akan disurvei tentunya. Karena hasil survei akan menentukan rekomendasi yang akan dikeluarkan oleh Partai Golkar terkait bacalon yang akan diusung,” ungkapnya.

Wakil Ketua DPRD Kota Batam ini menyampaikan sampai saat ini komunikasi dengan partai politik terus berjalan. Hal ini untuk menciptakan koalisi yang baik menuju Pilkada serentak yang sudah di depan mata.

“November sudah semakin dekat, tentu kami juga harus mempersiapkan diri dan terus menjalin koomunikasi dengan partai mana saja. Partai Golkar siap menang di Pikada Kepri ini,” tambah Yunus.

Untuk Amsakar Achmad, Yunus mengungkapkan, Partai Golkar sudah memberikan tempat, partai juga masih menunggu langkah yang bisa diambil oleh Amsakar dalam menanggapi dukungan partai.

“Kami sudah bersikap. Tinggal tunggu langkah berikutnya dari beliau,” tutupnya.

Ketua KPU Kota Batam, Mawardi mengatakan tahapan pendaftaran bacalon dari partai politik akan dimulai bulan Agustus mendatang. Saat ini, KPU masih melakukan pemutakhiran data pemilih yang akan digunakan di Pilkada serentak mendatang.

“Calon independen dipastikan tidak ada. Kalau sekarang ini kami fokus agar data pemilih ini valid, sebelum nantinya akan dilakukan coklik oleh pantarlih ke lapangan,” ujarnya.

Menghadapi Pilkada yang sudah semakin dekat, Mawardi mengungkapkan tahapan Pilkada sudah berjalan, dan tidak ada kendala. Menghadapi pendaftaran Pemilu di Bulan Agustus mendatang, Mawardi juga tengah menunggu petunjuk dari pusat mengenai adanya calon dari kalangan ASN.

“Sementara ini KPU belum ada umumkan aturan soal calon yang akan maju dan berstatus ASN. Kalau dari ASN memperbolehkan, informasinya baru mundur ketika ditetapkan KPU. Kami belum mau fokus ke sana, karena ada tahapan juga yang harus kami kerjakan, sebelum ke sana,”ungkapnya. (*)

Reporter: Yulitavia

spot_img

Baca Juga

Update