Kamis, 28 November 2024
spot_img

Geng Motor Bawa Sajam, Pengguna Jalan Dibuat Ketakutan

Berita Terkait

spot_img
Ilustrasi. Foto: jawapos.com

batampos – Informasi gerombolan anak-anak yang membawa senjata tajam (tajam) beredar di media sosial (medsos). Geng motor ini melintas dari arah Kepri Mall menuju Legenda Malaka pada tengah malam.

“Hati-hati buat para pengendara, anak-anak bawa parang dan segala macam,” ujar Yubi, salah seorang pengendara.


Yubi mengaku ia hampir ditodong oleh segerombolan anak tersebut. Beruntung, ia diselamatkan oleh beberapa pengendara mobil yang menghalau gerombolan tersebur.

“Saya sama teman hampir ditodong saat nyalip mereka,” katanya.

Baca Juga: Pelaku Perundungan Dua Anak di Jodoh Dituntut 1 Tahun

Diketahui, kawasan Legenda Malaka kerap dijadikan lokasi balap liar. Aksi mereka sudah sangat meresahkan masyarakat setempat, sebab balapan tersebut dilakukan hampir setiap malam.

“Hampir setiap malam balap liar ini. Sudah sangat meresahkan,” kata Rizal, warga Legenda.

Kapolsek Batam Kota, AKP Sudirman yang dikonfirmasi terkait gerombolan anak yang membawa sajam ini belum memberikan jawaban.

Sebelumnya, Kapolresta Barelang, Kombes Nugroho Tri Nuryanto mengatakan pihaknya akan memberantas seluruh kejahatan di Batam dan para pelakunya.

Baca Juga: Banyak Kasus Tanpa Tersangka, Tegahan Bea Cukai Batam

“Tidak ada tempat pelaku kejahatan di Batam ini. Semuanya akan saya tindak tegas,” ujar Nugroho di Mapolresta Barelang, Selasa (21/5) siang.

Nugroho meminta kepada saksi maupun korban kejahatan tersebut untuk segera melaporkan ke pihaknya.

“Jangan seperti di Nongsa kemarin. Katanya begal, ternyata hoaks,” tutupnya. (*)

 

Reporter: Yofi Yuhendri

spot_img

Update