
batampos – Menyambut bulan Ramadan, GGI Hotel yang berlokasi di Jalan Duyung, Jodoh, Batam, menghadirkan paket berbuka puasa atau iftar package dengan beragam hidangan khas Nusantara. Paket ini tersedia sepanjang Ramadan, mulai 4 Maret hingga 27 Maret 2025.
Director of Sales and Marketing GGI Hotel, Anggi, mengatakan bahwa paket berbuka ini ditawarkan dengan harga Rp99.100 nett per orang. Selain itu, hotel juga memberikan promo spesial bagi pelanggan yang membeli untuk sembilan orang, yakni mendapatkan satu paket tambahan secara gratis.
“Iftar package ini kami hadirkan untuk memberikan pengalaman berbuka puasa yang istimewa dengan cita rasa masakan Nusantara. Kami berharap bisa menjadi pilihan bagi masyarakat Batam yang ingin menikmati momen Ramadan dengan keluarga, teman, maupun rekan kerja,” katanya, Selasa (4/3) malam.
Menu yang disajikan dalam paket berbuka ini mencakup 12 jenis makanan khas Indonesia yang berganti setiap harinya. Dengan variasi menu yang beragam, tamu dapat menikmati hidangan lezat yang berbeda setiap kali datang berbuka di GGI Hotel.
Selain berfokus pada kualitas rasa, GGI Hotel juga memastikan suasana berbuka yang nyaman dengan pelayanan terbaik bagi para tamu. Konsep buffet yang diterapkan memungkinkan pengunjung menikmati hidangan sepuasnya dalam suasana yang hangat dan kekeluargaan.
Tak hanya bagi individu dan keluarga, paket ini juga cocok untuk acara berbuka bersama komunitas atau perusahaan. Dengan lokasi yang strategis di pusat Batam, GGI Hotel menjadi pilihan praktis bagi masyarakat yang ingin berbuka puasa tanpa harus bepergian jauh.
GGI Hotel mengajak semua untuk segera melakukan reservasi agar tidak kehabisan tempat. Untuk informasi lebih lanjut dan pemesanan, tamu dapat langsung menghubungi pihak GGI Hotel. (*)
Reporter: Arjuna



