batampos – Harga ayam potong segar pasca lebaran Idul Fitri di pasaran Batam masih mahal. Untuk per kilogram daging ayam potong segar dijual Rp 38-40 ribu.
Di pasar Botania Batamcenter, harga ayam potong segar hanya turun sedikit usai Hari Raya Idul Fitri. Dari yang sebelumnya sempat Rp 42 ribu per kg, saat ini dijual Rp 39-40 ribu per kg.
“Sudah turun sih, dibanding lebaran. Tapi kata yang beli masih tinggi, karena Rp 39 ribu per kg,” ujar Ade, pedagang di pasar tersebut.
Baca Juga:Â Polsek Lubukbaja Tangkap Polisi Gadungan
Dikatakannya, ayam-ayam tersebut diambil dari Barelang dan yang menentukan harga ayam juga dari peternak tempatnya mengambil ayam.
“Karena mungkin masih menyesuaikan kondisi setelah lebaran. Karyawan mereka juga banyak yang mudik,” jelasnya
Meski begitu, menurut Ade, daya beli masyarakat juga jauh menurun jika dibandingkan jelang lebaran. Dimana pada jelang lebaran, ia bisa menghabiskan 300 kg daging ayam potong segar.
Baca Juga:Â Warga Singapura Serbu Batam, Penumpang Tiba di Pelabuhan Internasional Batam Center Membludak
“Kalau sekarang, setengahnya lah. Karena mungkin masih banyak yang belum balik kampung,” jelas Ade
Disinggung apakah ada kemungkinan harga ayam potong kembali turun, Ade tak bisa menjamin. Namun melihat pasca lebaran yang sudah-sudah, harga-harga akan merangsur turun dibandingkan sebelum lebaran
“Biasanya turun, itu biasanya. Tapi kan bukan kami yang tentukan naik apa tidaknya” imbuhnya.
Baca Juga:Â Kenalan Melalui MiChat, Pemuda di Batam Malah Jadi Korban Pemerasan
Hal senada juga diungkapkan pedagang lainnya, menurutnya harga ayam potong ukuran besar Rp 40 ribu per kg. Berbeda dengan ayam perekor, yang harganya bisa Rp 32-36 ribu.
“Kalau yang perekor, ada yang satu kg, ada yang kurang. Isinya lengkap sama jeroan,” kata Riki.
Sementara, Kadis Ketahanan Pangan Kota Batam, Mardanis belum bisa di konfirmasi terkait masih tingginya harga ayam potong segar.(*)
Reporter: Yashinta