Rabu, 14 Januari 2026

Harga Emas UBS Turun Tipis, masih Pilihan Aman untuk Investasi

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Transaksi emas di salah satu toko Emas di Batam. f.azis

batampos– Harga emas batangan merek UBS mengalami sedikit penurunan pada Minggu (26/1) dibandingkan pekan sebelumnya. Berdasarkan data resmi Pegadaian harga emas UBS ukuran 1 gram kini berada di angka Rp2.452.000 per gram turun sekitar Rp61.000 dari pekan lalu.

Untuk pecahan terkecil, 0,5 gram seharga Rp1.326.000 sementara 2 gram dijual Rp4.866.000. Adapun emas ukuran 5 gram dibanderol Rp12.024.000, 10 gram seharga Rp23.920.000, 25 gram senilai Rp59.682.000 50 gram sebesar Rp119.118.000 dan 100 gram mencapai Rp238.142.000.

Sedangkan harga buybackatau pembelian kembali emas UBS oleh Pegadaian ditetapkan sebesar Rp2.281.000 per gram.

Di tengah fluktuasi harga, emas batangan masih menjadi pilihan investasi favorit bagi masyarakat. Dewi seorang warga Nongsa Batam, mengaku tetap menaruh kepercayaan pada emas sebagai aset simpanan jangka panjang.

BACA JUGA: Harga Emas di Batam Melonjak, 1 Gram Capai Rp2.596.000

“Terakhir beli lewat Pegadaian Digital hari Rabu lalu, sekitar Rp10 juta dapat 4,1 gram,” ujarnya.

Menurutnya, meski harga emas sedikit turun, nilainya masih tergolong tinggi dibandingkan awal tahun.

Ia membandingkan, harga emas UBS 10 gram setelah Lebaran Idul Fitri sempat mencapai Rp18,7 juta sementara kini nilai yang sama hanya bisa mendapatkan sekitar 4 gram.

“Untuk jual belum, malah kalau ada uang lebih mau beli lagi. Kalau investasi, saya masih rekomendasikan emas batangan. Perhiasan paling cuma gelang atau cincin,” tambahnya.

Penurunan harga emas UBS ini dinilai memberi peluang bagi masyarakat untuk mulai berinvestasi logam mulia.

Terlebih, dengan kemudahan layanan digital seperti Pegadaian Digital calon investor dapat memantau harga dan membeli emas tanpa harus datang langsung ke outlet.

Analis keuangan menilai tren koreksi harga emas yang terjadi akhir Oktober ini merupakan bagian dari pergerakan alami pasar global.

Meski turun tipis, harga emas secara umum masih stabil dan dianggap sebagai instrumen investasi yang relatif aman di tengah ketidakpastian ekonomi dunia. (*)

Reporter: Azis

Update