Sabtu, 21 September 2024

Harga Telur di Batam Berangsur Turun, Disperindag Klaim Suplai Aman

Berita Terkait

spot_img
7. Telur f Iman Wachyudi
Warga Batam saat membeli telur ayam di Pasar Mustafa Plaza, Batamcentre, Jumat (27/5). (F. Iman Wachyudi/ Batam Pos)

batampos – Di tengah naiknya harga beras, ada kabar lain yang sedikit menenangkan yakni telur ayam buras berangsur turun. Meski angka penurunannya tak banyak, namun ini sedikit melegakan mengingat harga komoditas protein ini kerap naik sejak akhir tahun lalu.

Untuk harga telur ayam buras saat ini dijual berkisar Rp 54-58 ribu per papan isi 30 butir. Dimana sebelumnya, harga telur paling murah Rp 56 ribu per papan.



“Mudah-mudahn bisa turun lagi,” ujar Dian, warga Nongsa usai berbelanja di minimarket di wilayah tersebut, Jumat (18/8).

Baca juga:Banjir di Pelabuhan Internasional Sekupang

Menurut Dian, meski harga telur tak turun banyak, namun cukup membuat lega. Pasalnya, dalam beberapa waktu terakhir masyarakat dipusingkan dengan harga komoditas beras yang naik cukup tinggi, berkisar Rp 1 ribu per kiilogram (kg).

“Mikirin beras naik, alhamdulillah harga telur berangsur turun,” katanya.

Di Pasar Botania 1, Batam Center, harga telur ayam buras dijual Rp 55-58 ribu per papan. Dimana sebelumnya, harga telur ayam buras paling murah Rp 56-60 ribu per papan.

“Per papan turun Rp 2 ribuan,” sebut Adi, salah satu pedagang di pasar tersebut.

Sedangkan di beberapa swalayan, harga telur ayam buras dijual mulai Rp 54-57 ribu per papan. Harga ini turun dibanding pekan lalu yang masih dijual di atas Rp 56 ribu per papan.

Sedangkan di swalayan di wilayah Bengkong, harga telur juga terpantau turun. Di mana, untuk kemasan pak isi 10 butir, kini dijual Rp 16-17 ribu atau Rp 51-55 ribu per papan tergantung ukuran telur.

“Alhamdulillah agak murah ini, padahal biasanya beli 10 butir itu Rp 20 ribu,” kata Arif, warga yang berbelanja di swalayan di Bengkong.

Sementara, untuk harga ayam potong segar di pasaran Batam juga mulai berangsur turun. Dimana sebelumnya, harga ayam potong dijual di atas Rp 38 ribu per kg. Saat ini, harga ayam potong sudah mulai turun Rp 35 ribu per kg.

“Sudah 3 minggu lalu,” kata Reno, penjual ayam di Pasar Botania.

Terpisah, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Batam, Gustian Riau, memastikan stok telur dan ayam aman di pasaran. Harga telur berangsur turun, karena stoknya cukup banyak.

“Alhamdulillah, untuk stok dan harga telur saat ini aman,” ujar Gustian. (*)

Reporter: Yashinta

spot_img

Update