
batampos – Kepala Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) Cabang Batam Muhammad Iqbal mengingatkan kepada seluruh calon penumpang KM Kelud untuk tidak membeli tiket dari calo untuk mewaspadai penipuan penjualan tiket kapal.
“Saya mengingatkan kepada calon penumpang agar tidak membeli tiket melalui calo tiket, ataupun iklan di media sosial. Kami himbau agar calon penumpang membeli di pelni mobile apps dan website pelni lebih,” ujarnya, Rabu (25/10).
Iqbal mengatakan, pihaknya terus melakukan pembenahan dalam melayani masyarakat. Salah satunya dalam pelayanan pembelian tiket Kelud. Hal ini dilakukan sebagai upaya dalam meminimalisir ruang gerak para calo tiket kapal tersebut.
Baca Juga: Ini Harga Tiket KM Kelud dari Batam, Bisa Beli Online
Beberapa hari belakangan, warga Batam mengeluhkan calo tiket yang berkeliaran di depan kantor PT Pelni Batam di Kecamatan Sekupang, Kota Batam. Keluhan itu disampaikan warga di dalam dialog interaktif di sebuah stasiun radio.
“Kami sudah menegur langsung para calo itu. Bahkan juga melakukan monitoring langsung kepada calon penumpang yang datang ke kantor cabang untuk membeli tiket,” tuturnya.
Selain itu, pihaknya juga telah memasang spanduk-spanduk imbauan agar calon penumpang menghindari calo. Spanduk-spanduk itu dipasang di loket pembelian tiket, terminal hingga di dermaga.
Ke depannya, pembelian tiket akan dilakukan melalui aplikasi dan website serta travel yang bekerja sama dengan PT Pelni. Loket di kantor cabang akan berubah menjadi customer service yang melayani perubahan atau pembatalan tiket saja.
Baca Juga: Operator Tangkis Isu Kenaikan Harga Tiket Ferry Batam Singapura
Menurut Teuku, aplikasi Pelni mobile lebih memudahkan seluruh calon penumpang dalam melakukan pembelian tiket tanpa harus ke loket dan dapat dilakukan dari mana saja.
“Dan, yang paling penting untuk menghindari adanya transaksi pihak ketiga yang tidak resmi,” ujarnya.
Pantauan di Kantor Cabang Pelni Batam di Sekupang, terlihat sejumlah orang yang diduga calo tiket masih berkeliaran di depan kantor Pelni. Mereka menawarkan kepada calon penumpang kemudahan untuk membeli tiket ke penumpang.
“Mau berangkat kapan pak. Bisa dibantu, mau berapa orang yang berangkat, ” ujarnya kepada calon penumpang.
Baca Juga: Harga Tiket Ferry Batam ke Singapura Kembali Naik? Ini Jawaban Pengelola Pelabuhan Batamcentre
Hadirnya calo tiket ini tentu saja membuat warga resah dan tidak nyaman. Bahkan banyak calon penumpang takut untuk membeli tiket lantaran banyaknya yang menawari bantuan pembelian tiket ini.
“Kemarin hari Sabtu saya ke kantor Pelni mau membeli tiket kapan tujuan Batam-Jakarta. Baru masuk ke loket sudah disambut seseorang menawarkan bantuan untuk pembelian tiket kapal. Saya kaget juga, kok masih ada ya calo tiket di sini,” ujar Ani, warga Batam.
“Apakah tidak ada penindakan dari petugas Pelni, padahal di kantor Pelni lho. Tolong dong ditertibkan, jangan ada calo tiket yang bebas berkeliaran, ” tambahnya. (*)
Reporter: Rengga Yuliandra



