batampos – Harga bahan pokok terus bergerak naik. Selain beras yang kini bertengger di angka Rp 330-an ribu per karung ukuran 25 kilogram, kebutuhan pokok lainnya juga ikut meroket.
Cabai misalkan tembus diangka Rp100 ribu per kilogran. Sayuran dan bumbu dapur juga mulai naik perlahan. Sayuran naik Rp 1000 per kilogram.
“Yang paling terasa naik itu beras. Berturut turut naiknya. Mulai dari Rp 285 ribu per karung (25 kilogram) sekarang jadi Rp 335 ribu. Naik semua. Gula, minyak goreng naik diangkat Rp 5 ribu hingga Rp 10 ribu per dus. Jadi harga jual eceran pun naik,” kata Lina, pemilik toko sembako di Batuaji.
Baca Juga:Â Ibu-ibu Menjerit, Harga Cabai Tembus Rp100 Ribu per Kg
Warga yang dijumpai di pasar umumnya mulai mengeluh. Kenaikan harga kebutuhan pokok ini mulai merepotkan masyarakat. Berharap ada tindakan pengawasan untuk menjamin kestabilan harga barang di pasaran. Operasi pasar Pemko Batam juga diharapkan lebih maksimal lagi.
“Operasi pasar kemarin bagus karena dijual dengan harga standar. Semoga semakin lancar operasi pasar bias bisa mengimbangi kenaikan harga kebutuhan pokok di pasar,” harap Jumiati, warga Batuaji. (*)
Reporter: Eusebius Sara