Minggu, 22 September 2024

Jaga Kekhusukan Ramadan, Orangtua Diminta Awasi Anak-Anak

Berita Terkait

spot_img
Cipkon dan Patroli Hingga Sahur
Ilustrasi: Polisi patroli hingga waktu sahur saat Ramadan.

batampos – Jajaran Polsek Batuaji kembali menyampaikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat di wilayah hukum Polsek Batuaji agar ibadah puasa umat Muslim selama Ramadan ini berjalan dengan aman dan bermakna.

Himbauan ini lebih dikhususkan kepada orangtua yang memiliki anak usia remaja agar benar-benar memperhatikan aktifitasnya anak di rumah saat liburan sekolah. Saat sahur orangtua harus mengingatkan anak-anaknya masing-masing agar tidak keluyuran usai sahur yang bisa mengganggu kenyamanan orang lain ataupun mengganggu ibadah puasa sang anak sendiri.



“Itu biasa kalau habis sahur anak-anak pada keluyuran sampai jam delapan jam sembilan pagi. Ini tidak boleh dibiarkan karena bisa saja terpengaruh dengan pergaulan yang tak baik yang bisa mengganggu ketertiban umum dan membatalkan puasa sang anak sendiri. Orangtua harus tertib dengan anaknya masing-masing,” tegas Kapolsek Batuaji AKP Benny Syahrizal.

Baca Juga: Lapor Pak, Urus Akta Lahir Bisa hingga Seminggu

Begitu juga aktivitas ngabuburit jelang buka puasa dan setelah berbuka harus pastikan anak di rumah atau sekitar lingkungan rumah saja. Jangan bekali anak dengan kendaraan yang mungkin saja bisa berakibat tidak baik pada sesama, lingkungan bahkan sang anak sendiri.

“Ini akan kami pantau. Kalau memang mengganggu Kamtibmas ya tetap kami tindak. Jadi kami himbau sekali lagi agar perhatikan betul anak- anak kita di rumah. Apalagi selama bulan suci Ramadan ini. Mari kita jaga bulan suci ini dengan situasi yang aman dan tertib,” kata Benny. (*)

 

Reporter: Eusebius Sara

spot_img

Update