Minggu, 24 November 2024

Jalan Raya di Batuaji dan Sagulung Selalu Kebanjiran Saat Hujan

Berita Terkait

spot_img
Banjir menggenangi ruas jalan di Sagulung. F.Eusebius Sara

batampos – Banjir masih menjadi keluhan masyarakat dan pengguna jalan di Batuaji dan Sagulung saat turun hujan. Sebab air menggenangi jalan sehingga mengganggu kelancaran arus lalulintas bahkan mengancam keselamatan pengendara.

Wilayah Tanjunguncang misalkan, sudah jadi langganan banjir saat hujan. Itu karena sistem aliran air masih banyak yang bermasalah termasuk dengan drainase induk di pinggir jalan.


Begitu juga dengan Jalan R Suprapto masih banyak tergenang air dan banjir saat hujan. Hujan yang turun, Selasa (18/7), misalkan jalan depan Kantor Kelurahan Tanjunguncang, Simpang Basecamp dan di depan SP Plaza masih terendam banjir.

Baca Juga: Sempat Memanas, Tim Terpadu Tertibkan Dapur Arang di Sekupang

Pemko Batam melalui Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air tengah berupaya menyelesaikan persoalan ini namun belum didukung oleh pihak lain yang melakukan proyek pematangan lahan. Drainase induk yang sudah dikeruk banyak yang kembali mengecil karena proyek pematangan lahan.

“Padahal Pemko baru saja melebarkan drainase induk ini sampai ke depan Taman Makam Pahlawan. Semoga proyek yang berdampak seperti ini ditindak karena banyak yang memperburuk keadaan drainase,” ujar Surmadi, warga Batuaji.

Baca Juga: Singapura Angkat Bicara Soal Polemik Rencana Ekspor Pasir Laut

Begitu juga di Sagulung, di Kelurahan Tembesi juga banyak proyek pematangan lahan yang mempersempit lokasi resapan air hutan bakau. Inilah yang terjadi di sekitar belakang perumahan Taman Anugrah dan sekitarnya.

Warga berharap agar ini jadi pertimbangan instansi pemerintah terkait agar pengembang perumahan selaku memperhatikan masalah dampak lingkungan di sekitarnya. Aliran harus diperhatikan sehingga tidak menyebabkan banjir di kemudian hari. (*)

 

Reporter: Eusebius Sara

spot_img

Baca Juga

Update