Rabu, 23 April 2025

Jumlah Pencari Kerja di Batam Capai Ribuan, Lowongan Masih Didominasi Sektor Manufaktur

Berita Terkait

Ilustrasi. Pencari kerja di Batam sedang mengurus kartu kuning di Disnaker Batam. Foto. Dalil Harahap/ Batam Pos

batampos – Jumlah pencari kerja (pencaker) di Kota Batam masih menunjukkan angka yang cukup tinggi sepanjang awal tahun 2025. Berdasarkan data Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Batam, tercatat sebanyak 1.787 orang mendaftar sebagai pencaker pada Januari 2025. Angka ini melonjak pada Februari menjadi 2.774 orang, sebelum kembali menurun menjadi 1.540 orang pada Maret 2025.

Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Batam, Rudi Sakyakirti, menyampaikan bahwa tingginya angka pencaker masih menjadi tantangan, meski pemerintah terus berupaya memfasilitasi penempatan kerja ke perusahaan-perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja.

“Penempatan kerja pada Januari sebanyak 569 orang, kemudian meningkat menjadi 873 orang di Februari, dan 712 orang pada Maret 2025. Kami terus berupaya menjembatani kebutuhan tenaga kerja dari perusahaan dengan pencari kerja yang tersedia,” kata Rudi, Selasa (22/4).

Rudi menjelaskan bahwa sebagian besar pencaker masih didominasi oleh lulusan SMA/SMK dan diploma. Sementara sektor industri manufaktur masih menjadi daya tarik utama bagi para pencari kerja karena menyerap tenaga kerja dalam jumlah besar.

“Per Maret 2025, terdapat sebanyak 911 lowongan kerja yang terbuka. Mayoritas berasal dari sektor manufaktur, yang memang hingga saat ini masih menjadi sektor dominan dalam perekonomian Batam,” ujarnya.

Ia menambahkan, Disnaker Batam juga terus mendorong pencaker untuk meningkatkan kompetensi dan keterampilan, termasuk melalui pelatihan kerja yang diselenggarakan pemerintah maupun mitra industri. Hal ini dilakukan agar para pencari kerja dapat bersaing dan memenuhi kebutuhan pasar tenaga kerja yang dinamis.

“Kami juga menyediakan platform informasi lowongan kerja yang bisa diakses secara online, dan secara berkala menggelar kegiatan job fair yang mempertemukan langsung perusahaan dengan para pencari kerja,” tambah Rudi.

Sementara itu, salah seorang pencari kerja, Dinda, 24, mengaku sudah beberapa kali melamar ke sejumlah perusahaan sejak lulus dari salah satu SMK swasta di Batam. Ia berharap bisa segera mendapatkan pekerjaan tetap.

“Sudah kirim lamaran ke beberapa perusahaan, tapi belum ada panggilan. Kebanyakan minta pengalaman, padahal saya fresh graduate. Mudah-mudahan ada info dari Disnaker bisa dapat pekerjaan,” ujar Dinda saat ditemui di Kantor Disnaker Batam. (*)

Reporter: Rengga Yuliandra

Update