Kamis, 25 April 2024
spot_img

Kecelakaan di Barelang, Dua Remaja Terkapar Tak Sadarkan Diri

Berita Terkait

spot_img
Kecelakaan
Ilustrasi. Foto: jawapos.com

batampos – Kecelakaan maut kembali terjadi di jalan Trans Barelang tepatnya di wilayah Jembatan Lima, Barelang, Minggu (13/11) pagi. Dua orang pemotor terkapar dengan kondisi mengenaskan tak sadarkan diri setelah tabrakan dengan sebuah mobil pick up BP 8975 DE.

Informasi yang didapat dari lokasi kejadian, seorang dari dua korban pria remaja ini meninggal di tempat setelah ditabrak dan diseret mobil pick up. Kecelakaan lalulintas ini menyita perhatian banyak pengendara sebab kondisi kendaraan dan para korban yang terlibat kecelakaan mengenaskan.

Baca Juga: Korupsi Dana BOS SMK Negeri 1 Batam Mengalir ke Disdik Batam, Jaksa: Akan Terungkap di Persidangan

Kendaraan sepeda motor BP 4975 RG itu hancur total. Begitu juga mobil pick up bagian depan ringsek berat. Kedua korban yang terekam kamera video pengendara terkapar tak sadarkan diri dengan kondisi yang mengenaskan.

Seroang korban mengenakan baju kemeja garis-garis biru dengan helm merah terbujur kaku arah menyamping dan tak bergerak sama sekali. Korban lain mengenakan baju kemeja hitam dan ditemukan tergeletak posisi menyamping juga tak lagi bergerak.

Baca Juga: Karyawan PT Metal Indonesia Gantung Diri di Gudang Perusahaan

Sementara pria lain yang disebut pengendara mobil pick up tampak lemas dan syok atas kejadian tersebut. Informasi yang beredar dalam video amatiran tersebut menyebutkan bahwa kecelakaan ini disebabkan oleh pengendara sepeda motor yang hendak berbelok mendadak sehingga pick up yang dari belakangnya tak bisa mengelak lagi. (*)

 

 

Reporter : Eusebius Sara

spot_img

Update