Jumat, 30 Januari 2026

Kecelakaan Maut di Lampu Merah Tiban Center, Pengendara Motor Tewas di Tempat

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Kecelakaan maut terjadi di persimpangan lampu merah Tiban Center, Kecamatan Sekupang, Batam, Minggu (27/4) dini hari.

batampos – Kecelakaan maut terjadi di persimpangan lampu merah Tiban Center, Kecamatan Sekupang, Batam, Minggu (27/4) dini hari. Seorang pengemudi mobil yang menabrak sepeda motor yang berboncengan, menyebabkan salah satu pengendara motor tewas di lokasi kejadian.

Peristiwa nahas itu terjadi sekitar pukul 02.00 WIB. Menurut keterangan warga, suara benturan keras terdengar dari arah lampu merah, membuat warga sekitar berlarian ke lokasi.

“Saya dengar ada suara kencang sekali, seperti dentuman. Kami langsung keluar dan melihat pengendara motor sudah tergeletak di jalan. Tak jauh dari sana ada satu korban lagi, dan mobil yang ringsek, ” ujar Adi, salah satu warga di sekitar lokasi kejadian.

Berdasarkan keterangan saksi di lokasi, mobil tersebut melaju dengan kecepatan tinggi sebelum akhirnya menghantam motor yang sedang melintas saat lampu hijau menyala untuk pengendara motor. Diduga, pengemudi mobil tidak sempat mengerem lantaran melaju dalam kecepatan tinggi.

Kerasnya benturan membuat motor dan penumpangnya terpental beberapa meter. Satu orang korban dinyatakan tewas di tempat, sementara satu korban lainnya mengalami luka berat dan segera dilarikan ke rumah sakit terdekat.

Kapolsek Sekupang, Kompol Benhur Gultom, membenarkan adanya kecelakaan maut tersebut. Ia mengatakan, penanganan kasus telah dilimpahkan ke Satuan Lalu Lintas Polresta Barelang. (*)

Reporter: Rengga Yuliandra

Update