batampos – Konser 30 Tahun Dewa 19 Berkarya akan digelar malam ini di Temenggung Abdul Jamal, Batam. Konser dimulai pukul 19.00 WIB, namun penonton sudah bisa menukarkan tiket mulai pukul 10.00 – 17.00 WIB
Tak hanya itu, penonton konser sudah bisa memasuki area konser pada pukul 16.00 WIB. Saat memasuki area, penonton diminta untuk tertib dan mematuhi aturan.
“Pukul 4 sore sudah open gate. Penonton tidak perlu ke luar area lagi, karena di dalam (area konser), semuanya sudah tersedia,” ujar Pendiri dan Chief Executive Officer Saga Indonesia dan Sagaphoria, Aan Nugroho.
Baca Juga: Kampung Tua Bakau Serip Raih Penghargaan Desa Wisata
Karena penonton datang sejak sore, jalan di depan Stadion Temenggung Abdul Jamal bakal ramai dan berpotensi menimbulkan kemacetan. Warga Batam yang tidak menonton konser diharapkan memilih jalur alternatif jika ingin berangkat dari arah Batuaji ke Batam Centre atau sebaliknya.
Sementera itu, bagi penonton konser diharapkan mengikuti aturan dalam konser ini yakni tidak membawa anak di bawah umur, membawa senjata tajam, narkoba, serta makanan. Sedangkan fasilitas yang tersedia di dalam area konser yakni musholla, toilet, dan tenant UMKM.
“Tidak boleh membawa makanan, karena kita menyediakan 20 tenant UMKM,” katanya.
Baca Juga: Siapkan Lamaran, 32 Perusahaan Butuh 1.880 Pekerja di Job Fair Batam 2022
Promotor juga memastikan seluruh vokalis tampil sesuai jadwal. Hanya saja, dalam konser nanti drumer Dewa 19, Agung Gimbal digantikan Ikmal Tobing.
Aan menegaskan pergantian personel drumeer tersebut tidak akan mengurangi penampilan Dewa 19. Sebag, Ikmal dikenal dengan salah satu drummer terbaik di Indonesia.
“Pastinya konser ini sangat keren. Karena konser yang spesial untuk Baladewa dan Baladewi. Bukan hanya Batam saja, tapi Kepri,” tutupnya. (*)
Reporter: AHMADI SULTAN