Rabu, 14 Januari 2026

KPK Geledah Kantor Diduga Milik Andhi Pramono di Batam

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah PT Bahari Berkah Madani (BBM) di Komplek Jodoh Permai Blok G, Jodoh, Batuampar, Selasa (11/7) pagi.
Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah PT Bahari Berkah Madani (BBM) di Komplek Jodoh Permai Blok G, Jodoh, Batuampar, Selasa (11/7) pagi. F Yofi Yuhendri/Batam Pos.

batampos – Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah kantor diduga milik Andi Pramono di Batam, yakni PT Bahari Berkah Madani (BBM) di Komplek Jodoh Permai Blok G, Jodoh, Batuampar, Selasa (11/7) pagi. 

Penggeledahan kantor distributor bahan bakar minyak (BBM) untuk wilayah Kota Batam ini, berkaitan dengan pengusutan kasus dugaan penerimaan gratifikasi dan tindak pidana pencucian uang (TPPU) mantan Kepala Kantor Bea Cukai Makassar, Andhi Pramono (AP).

Pantauan di lokasi, penggeledahan sudah berlangsung selama 2 jam dan dijaga 2 personel polisi bersenjata lengkap. Sementara kantor tersebut terlihat tanpa dipasang plang nama, dan di depannya terparkir satu unit mobil dan 2 unit sepeda motor.

Baca Juga: Usai Penggeledahan di Batam, KPK Tetapkan Andhi Pramono Sebagai Tersangka

“Petugasnya (KPK)  ada 8 orang. Datang tadi jam setengah sepuluh,” ujar salah seorang sekuriti, Kenn di lokasi.

Ia mengatakan kantor tersebut memiliki banyak karyawan. Bahkan, setiap harinya kantor itu banyak dikunjungi orang yang diduga sebagai pengusaha.

“Ini karena hujan, sepi. Biasanya ramai karyawan dan orang yang datang,” katanya.

Disinggung pemilik kantor tersebut, Kenn mengaku hanya mengetahui seorang wanita yang berdomisili tak jauh dari kantor tersebut.

“Awalnya petugas datang ke rumah itu. Setahu saya rumah itu kantor,” kata Kenn sambil menunjuk rumah bercat orange.

Reporter: YOFI YUHENDRI

 

Update