Minggu, 24 November 2024

Lampu Hias dan Tiang Dicuri, Pemko Batam Rugi Belasan Juta Rupiah

Berita Terkait

spot_img
Lampu hias beserta tiang sepanjang 5 meter di depan Oxley One Avenue Batam Center dicuri pada Selasa (14/3) malam. Akibat pencurian tersebut Pemko Batam mengalami kerugian belasan juta rupiah. Foto: Istimewa untuk Batam Pos

batampos – Pemko Batam mengalami rugi belasan juta Rupiah akibat hilangnya lampu hias beserta tiang sepanjang 5 meter di depan Oxley One Avenue Batam Center, Selasa (14/3/2023) malam lalu.

Dua tiang besi dan empat buah lampu hias tersebut diduga dicuri orang tidak bertanggung jawab.


“Harganya sekitar Rp 14 jutaan, ” ujar Kepala Dinas Bina Marga Sumber Daya Air (DBMSDA) Batam, Yumasnur, Kamis (16/3/2023).

Yumasnur mengakui, hilangnya dua tiang dan empat bola lampu hias ini diketahui saat tim PJU melakukan patroli dan pengecekan fasilitas umum tersebut.

Baca Juga: Residivis Pencurian Kendaraan Bermotor Ditembak

Berdasarkan pantauan di lokasi, pelaku berhasil menggasak dua tiang dengan cara membuka mur yang berada di ujung bawah tiang. Sementara tutup lampu hias warna putih dibuang pelaku di sekitar lokasi.

Aksi pelaku pencurian ini terbilang sangat nekat mengingat di lokasi itu berada di pinggir jalan utama dan aktifitas lalu lalang kendaraan juga cukup padat. Yumasnur menambahkan pihaknya juga belum mengetahui siapa pelakunya. Sebab, di lokasi tersebut tidak ada pengawasan dan kamera CCTV.

“Kita sudah cek CCTV Oxley dan CCTV Pemko tapi tak sampai ke situ. Untuk lampu dan tiangnya, belum ada anggaran untuk menggantinya, ” ungkap Yumasnur.

Baca Juga: Begal yang Beraksi di Marina Ditangkap

Pencurian terhadap aset pemerintah ini sudah kerap kali terjadi. Bahkan tidak hanya lampu hias saja, kabel PJU serta komponen PJU dan bahkan tiang PJU sepanjang 9 meter turut digondol kawanan maling. Namun disayangkan sampai saat ini para pelaku masih bebas berkeliaran melakukan aksinya.

Sebelumnya, PJU di dekat Polsek Seibeduk arah Kampung Bagan, kabel PJU di dekat Bukit Kemuning menuju Perumahan Puri Agung juga dicuri. Lalu beberapa hari sebelumnya, tiang PJU di Bukit Sentosa Piayu diduga akan dicuri.

Kondisi tiang PJU saat ditemukan telah tumbang, sedangkan mur beserta kabel PJU ikut raib. Diduga tiang PJU akan dicuri, namun belum sempat dibawa pelaku. Sehingga mur dan kabel yang menjadi sasarannya.(*)

Reporter: Rengga Yuliandra

spot_img

Baca Juga

Update